Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Membedah All New Sportage, Compact SUV Generasi Keempat dari KIA Motors

All New Sportage yang masuk pasar Indonesia hadir dengan sejumlah fitur utama seperti Smart Power Tail Gate

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in Membedah All New Sportage, Compact SUV Generasi Keempat dari KIA Motors
TRIBUNNEWS/CHOIRUL ARIFIN
All New KIA Sportage 

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG- PT KIA Mobil Indonesia (KMI) resmi meluncurkan All New Sportage dan Grand Sedona di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016.

All New Sportage terbaru ini merupakan compact SUV generasi keempat yang dibekali mesin bensin 2.0 liter yang mampu menghasilkan tenaga 150 dk. 

KMI memasarkan All New Sportage dalam varian AT, GT Line dan GT Line Ultimate. Harga jualnya, mulai dari  Rp 340 juta sampai tipe tertinggi 425 juta.

All New Sportage pertama kali mencuri perhatian publik saat diperkenalkan di ajang Frankfurt Motor Show 2015.

Penjualan mobil ini cukup sukses di pasar global dengan membukukan angka penjualan total 300.000 unit.

Untuk mengembangkan Sportage generasi keempat ini, KIA Motors melibatkan tim desain KIA global di Amerika Serikat, Jerman dan Korea.

Diganjar Red Dot Design

BERITA TERKAIT

Hasil rancang kolaborasi ini terbilang dahsyat. Mereka sangat berani menempatkan posisi headlamp di atas gril untuk menegaskan aksen identity All New Sportage sebagai SUV kompak yang tampil lebih progresif dan agresif daripada compact SUV di kelasnya.

Kesan futuristik hadir lewat kombinasi lampu kabut depan dan belakang.

Tim desain KIA global saat ini menawarkan material berkualitas tinggi, detail yang tepat dan halus, volume yang sporty dan dinamis, beberapa ruang penyimpanan dan desain kursi yang lebih nyaman dengan adanya lumbar support pada kursi pengemudi.

Desainnya yang modern dan stylish, membuat All New Sportage diganjar Red Dot Design Award tahun ini, sebuah penghargaan internasional bergengsi untuk desain produk dan komunikasi.

Fitur-fitur cerdas

All New Sportage yang masuk pasar Indonesia hadir dengan sejumlah fitur utama seperti Smart Power Tail Gate. Ini merupakan sebuah fitur pintar yang memudahkan penumpangnya dalam membuka pintu bagasi belakang tanpa sentuhan apapun.

Ketika pengemudi yang membawa smart key dengan jarak 50-100 cm selama 3 detik, pintu belakang akan otomatis terbuka dan menyesuaikan dengan tinggi orang tersebut.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
berita POPULER
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas