Generasi Terbaru Nissan March Bakal Dipajang Oktober Mendatang
March, atau Micra di beberapa negara lain, memiliki desain yang berbeda pada atapnya, desain yang lebih rendah dengan lengkungan tipis garis atap
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM – Generasi berikutnya Nissan March siap jadi rival Kia Rio dan VW Polo.
Ya, Nissan kini sedang menyiapkan pembaruan Nissan March atau Micra yang bakal hadir di tahun depan.
Mobil mini ini dikabarkan bakal dipajang pada bulan Oktober di acara Paris Motor Show 2016.
Ia diklaim akan lebih panjang, lebih lebar, dan lebih rendah dari yang sebelumnya.
Dengan lampu yang menyipit, desain gril yang khas, dan ventilasi udara pada bumper serta terlihat lebih berotot.
Hidung panjang menciptakan moncong yang khas dengan lipatan tajam di bagian samping membuatnya tampak lebih sprty dari sebelumnya.
March, atau Micra di beberapa negara lain, memiliki desain yang berbeda pada atapnya, desain yang lebih rendah dengan lengkungan tipis garis atap ke belakang.
Dari sisi belakang, pipa knalpotnya menggunakan konsep Nissan Sway dengan gaya lampu ekor dan spoiler atap agar tampilannya lebih segar.
Namun model yang ada saat ini masih akan mendapatkan perombakan pada desain interiornya.
Seiring dengan datangnya Juke Crossover, keluarga baru Nissan ini akan menggunakan platform CMF-B yang dirancang oleh Renault-Nissan Alliance.
Layaknya Juke, Micra juga menyasar kawula muda dengan memberikan pilihan warna baik interior maupun interior serta dengan beberapa pilihan kustomisasi.
Di interiornya sendiri ia akan mendapat banyak perubahan untuk membantunya bersaing dengan VW Polo dan Kia Rio yang kedunya juga bakal hadir tahun depan.
Dengan bahan lembut yang digunakan serta jok kulit untuk mobil spesifikasi tinggi.
Sistem hiburan juga tak lupa disematkan dengan konektivitas smartphone untuk mencuri perhatian konsumen.