SUV Renault Kwid Seharga Rp 150 Jutaan Mengaspal Pekan Depan
Renault sendiri mengimpor Kwid dari India, sehingga meski secara umum spesifikasinya berbeda, namun tetap ada kemiripan.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah bocorannya nongol di TPT Online Kementerian Perindustrian, calon mobil Eropa termurah, si crossover murah, Renault Kwid, siap untuk dihadirkan di Indonesia minggu depan.
"Renault Kwid, sebuah inovasi dari Renault dengan konsep stylish mini-crossover yang didukung dengan teknologi canggih dan desain yang atraktif," kata Renault Indonesia.
Belum diketahui spesifikasinya seperti apa, termasuk usungan mesin dan fitur-fiturnya. Renault sendiri mengimpor Kwid dari India, sehingga meski secara umum spesifikasinya berbeda, namun tetap ada kemiripan.
Oiya, Renault juga sekaligus akan meluncurkan Koleos di hari dan waktu yang sama.
"New Renault Koleos, kendaraan SUV yang memadukan kecanggihan, kenyamanan dan teknologi terdepan," kata Renault lagi.
Seperti apa sosok crossover termurah yang diprediksi punya banderol Rp 150 jutaan ini?