Pertamina Mesran Raih Predikat Pelumas Terbaik
Dengan konsistensi kualitas, distribusi, dan pelayanan yang merata, Mesran menjadi merek pelumas yang dipercaya dan kuat di pasar.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menunjukkan konsistensinya sebagai pelumas dalam negeri berkualitas, PT Pertamina Lubricants melalui produk Mesran sukses meraih penghargaan sebagai oli mesin terbaik kategori empat roda.
Apresiasi ini diberikan dalam gelaran Top Brand Award 2017.
“Mesran merupakan pelumas non-sintetis untuk mobil dan motor yang kini sudah hadir di pasar Indonesia selama 40 tahun lebih. Dengan penghargaan ini, kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh konsumen setia Pelumas Pertamina di seluruh Indonesia,” kata Syafanir Sayuti, VP Sales & Marketing PT Pertamina Lubricants, dalam siaran resminya, Jumat (24/2/2017).
Dengan konsistensi kualitas, distribusi, dan pelayanan yang merata, Mesran menjadi merek pelumas yang dipercaya dan kuat di pasar.
Mesran pun ikut berevolusi dengan menghadirkan varian lengkap, seperti Mesran Prima, Mesran Super, dan Mesran B.
Pelumas Mesran sudah meraih beberapa sertifikat mutu dari berbagai lembaga sertifikasi Internasional.
Seperti American Petroleum Institute (API), Association of European Automotive Manufacturers (ACEA), dan Japanese Automobile Standards Organization (JASO).
Prestasi di Top Brand 2017 diraih dengan perolehan Top Brand Index melebihi 10 persen. Penilaiannya dirancang berdasarkan tiga poin, yakni Mind Share, Market Share, dan Commitment Share.
(Stanly Ravel/kompas.com)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.