Tahun Ini GIIAS Akan Sambangi 4 Kota
Dipilihnya Kota Samarinda dan Medan ke dalam rangkaian penyelenggaraan GIIAS 2017 bukan tanpa alasan.
Penulis: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO) akan kembali menghadirkan pameran otomotif berskala internasional, GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 pada 10 - 20 Agustus 2017 di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang.
GIIAS tahun ini mengusung tema 'Rise of the Future Mobility' yang mewakili gerak langkah GAIKINDO dalam turut membangun dan mengembangkan industri otomotif Indonesia menuju masa depan yang lebih baik.
Tahun ini menjadi gelaran GIIAS yang ke-25 oleh GAIKINDO. Selain di Tangerang, rangkaian GIIAS 2017 juga akan menyambangi empat kota Tanah Air. Jika tahun lalu hanya berlangsung di dua kota besar, yakni Makassar dan Surabaya, tahun ini akan hadir pula di Samarinda dan Medan.
“Sejak awal GAIKINDO berkomitmen memberikan kontribusi terhadap perkembangan industri otomotif Indonesia. Salah satu langkah yang kami ambil adalah terus memastikan bahwa sejumlah kota besar dengan potensi pasar otomotif yang tinggi dapat memiliki kemudahan dalam mengakses kebutuhan otomotif mereka,” kata Yohannes Nangoi, Ketua Umum GAIKINDO kepada Tribunnews, Kamis (16/3/2017).
Dipilihnya Kota Samarinda dan Medan ke dalam rangkaian penyelenggaraan GIIAS 2017 bukan tanpa alasan.
Menurutnya, GIIAS 2017 merupakan sebuah pameran otomotif yang mewakili semangat GAIKINDO untuk membangun dan membesarkan industri otomotif Indonesia menuju masa depan, baik untuk pelaku industri di Ibukota maupun pelaku industri di kota-kota besar lainnya.
"Inilah yang menjadi alasan kami menambahkan Kota Samarinda dan Medan yang termasuk kota besar di Indonesia dengan perkembangan infrastruktur yang cukup signifikan kedalam rangkaian GIIAS,” terang Yohannes Nangoi.
Rizwan Alamsjah, Ketua Penyelenggaraan Pameran GIIAS 2017, menjelaskan, sebagai pameran otomotif Internasional, hadirnya rangkaian GIIAS 2017 di daerah menjadi kesempatan bagi APM serta para peserta pameran lainnya untuk bertemu dan berinteraksi dengan pelaku industri, pemerintah dan masyarakat lokal.
"Hadirnya GIIAS di daerah menjadi kesempatan yang baik bagi para peserta pameran untuk memperkenalkan produk mereka ke pasar lokal serta membangun hubungan baik dengan pelaku industri dan pemerintah sebagai mitra bisnis di daerah,” ungkapnya.
Data hingga awal Maret 2017, GIIAS 2017 akan diikuti 29 merk mobil anggota GAIKINDO, terdiri dari 21 merk kendaraan penumpang dan 8 merk kendaraan komersial.
Yakni, Audi, BMW, Chevrolet, Daihatsu, Datsun, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Mazda, Mercedes-Benz, MINI, Mitsubishi Motors, Nissan, Renault, Suzuki, Tata Motors, Toyota, VW, dan Wuling, serta yaitu DFSK, FAW, Hino, Hyundai Commercial, Isuzu, Mitsubishi FUSO, Tata Motors, dan UD Truck.
Jadwal GIIAS di Daerah:
Makassar 10 – 14 Mei 2017
Surabaya 20 – 24 September 2017
Samarinda 25 – 29 Oktober 2017
Medan 22 – 26 November 2017.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.