Garansi Ferrari Selama 15 Tahun Juga Berlaku untuk varian Bekasnya
Ferrari memperkenalkan program perpanjangan garansi terbaru New Power15 yang menyediakan perlindungan
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM - Ferrari memperkenalkan program perpanjangan garansi terbaru New Power15 yang menyediakan perlindungan untuk mobil Kuda Jingkrak sampai dengan 15 tahun dari hari pertama didaftarkan.
Di tahun 2014, Ferrari menjadi yang pertama di dunia yang menawarkan penggunanya kesempatan untuk memperpanjang jaminan mobilnya sampai dengan 12 tahun.
Sekarang, program ini diperpanjang menjadi lebih lama lagi untuk menawarkan pemilik Ferrari paket yang lebih baik yang akan melindungi nilai dan integritas fungsional dari Kuda Jingkrak milik mereka untuk periode yang lebih lama.
Untuk memberikan kenyamanan maksimal pada pemiliknya, setiap mobil Ferrari yang baru hadir dengan 3 tahun garansi standar dari pabrik, disertai dengan program perawatan gratis selama tujuh tahun.
Garansi penuh pabrik dapat diperpanjang untuk dua tahun kedepan dari kendaraan tahun ke-6 sampai tahun ke-12, pemilik dapat menetapkan garansi New Power yang memberikan perlindungan pada semua komponen utama.
New Power15 memperpanjang lebih jauh lagi program kelas unggulan Ferrari dengan kemungkinan menjangkau komponen mekanis utama dari kendaraan, termasuk mesin, gearbox, PTU, suspensi dan sistem kemudi, dari tahun 12 sampai tahun 15.
Cakupan untuk perpanjangan yang baru berlangsung selama 12 bulan dan dapat diperbaharui setiap tahun sepanjang tiga tahun.
Opsi perpanjangan garansi ini tersedia untuk Ferrari baru dan pre-owned.
Untuk mobil yang mendapatkan pemeriksaan teknis tertentu, perpanjangan garansi New Power15 juga dapat diberikan untuk mobil yang Ferrari belum perpanjang garansinya, atau untuk mobil-mobil yang memiliki jarak waktu dalam masa garansinya.
Hal ini membuat New Power15 Extended Warranty sebagai paket yang paling fleksibel dan komprehensif.