Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Datsun Go Cross Tampil Lebih Gaul dengan Gaya Modifikasi Ini

Pelapis joknyajuga enggak kalah unik karena punya banyak saku penyimpanan yang bisa dimaksimalkan penumpang belakang.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Datsun Go Cross Tampil Lebih Gaul dengan Gaya Modifikasi Ini
GRIDOTO/IVAN CASAGRANDE MOMOT
Modifikasi Datsun Go Cross di booth Datsun di GIIAS 2018. 

Laporan Reporter Grid Oto, Ivan Casagrande Momot

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Datsun memang sudah memperkenalkan varian baru Datsun GO Live, tapi modifikasi GO Cross satu ini jelas menyita perhatian.

Datsun GO Cross ala anak pantai ini tampil fresh dengan ubahan eksterior dan interior.

Datsun Go Cross
Fascia diberi sentuhan minimalis dan rapi

Pada wajah, ubahan simpel diterapkan dengan desain bumper baru dan front under spoiler dengan desain tegas dan berbeda dibanding Cross standar. 

Datsun Go Cross
Atap buat mengangkut papan selancar.

Di bagian samping ada body cladding dengan tekstur kasar. Dipadu stiker grafis seperti cipratan lumpur dan papan surfing menempel di atap. 

Datsun Go Cross
Pelek palang warna Bronze ukuran 15 inci

Tongkrongan samping makin kuat didukung pelek JF Luxury warna Bronze dibungkus ban Accelera semi off-road ukuran 235/65 R15. 

Datsun Go Cross
Bumper belakang dengan under spoiler warna silver

Bumper belakang juga ditempel aksen kasar dengan under spoiler berukuran sedang warna silver. Oh ya bagian lampu juga custom dengan LED. 

Datsun Go Cross
Jok kombinasi kulit dan suede
Berita Rekomendasi

 Selesai urusan bodi, GO Cross ini juga membenahi bagian kabin. Ubahan mencolok ialah pelapis jok baru dengan kombinasi kulit hitam dan material suede abu-abu. 

Pelapis joknyajuga enggak kalah unik karena punya banyak saku penyimpanan yang bisa dimaksimalkan penumpang belakang. Mantap! 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas