Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Aturan Ganjil-genap Picu Kenaikan Penjualan Motor

Selain mobil bekas, penjualan sepeda motor juga merasakan pengaruh positif dari perluasan ganjil genap.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Aturan Ganjil-genap Picu Kenaikan Penjualan Motor
TRIBUNNEWS.COM/BRIAN
BMW S1000R memiliki basic yang sama dengan pendahulunya yaitu S1000RR yang terkenal dengan kehandalan mesin dan handlingnya 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Selain mobil bekas, penjualan sepeda motor juga merasakan pengaruh positif dari perluasan ganjil genap.

Sejak pemberlakukan pembatasan mobil pribadi, penjualan sepeda motor di DKI mulai mengalamai peningkatan.

Kondisi ini diutarakan oleh Chief Executive Astra Motor Sigit Kumala, yang mengatakan kalau tren penjualan motor berjalan cukup baik semejak usai Lebaran sampai saat ini.

"Masih bagus, tapi kalau dari ganjil-genap kami belum dapat data resminya, yang pasti pertumbuhan penjualan motor sejak habis Lebaran kemarin itu sudah cukup baik," ujar Sigit kepada wartawan di Jakarta, Selas (4/9/2018).

Tidak hanya Honda, Manager Marketing PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Antonius Widiantoro, juga mengakui adanya efek peningkatan penjualan dari jajaran produknya.

Baca: Ayahanda Akui Shezy Idris Tak Pernah Cerita Sering Cekcok

Hanya saja, untuk meastikan apakah peningkatan tersebut akibat ganjil-genap atau memang tren sedang baik perlu ada kajian lebih mendalam.

"Secara dampak ganjil-genap itu pasti ada, hanya saja perlu analisa lebih karena tidak serta merta juga aturan tersebut membuat orang beralih ke sepeda motor. Dari sisi pemerintah lebih mendorong beralih ke transportasi umum," ucap Antonius, Selasa (4/9/2018).

BERITA TERKAIT

Lebih lanjut Antonius, menjelaskan bila pada prinsipnya keberadaan regulasi pembatasan mobil pribadi akan membuat warga untuk memilih transportasi alternatif apa yang sesuai dengan kebutuhan dan yang bisa mendukung aktivitasnya sehari-hari.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Pengaruh Positif Ganjil-genap pada Penjualan Sepeda Motor"

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas