Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Sensasi Touring ke Bandung Menggunakan Avanza

Ingin tahu sensasi bagaimana mengendarai Toyota Avanza menuju Kota Kembang? Ini dia ceritanya

Penulis: Ilham F Maulana
Editor: Gagah Radhitya Widiaseno
zoom-in Sensasi Touring ke Bandung Menggunakan Avanza
Otomotifnet
Touring dengan Toyota Avanza 

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG- Hampir mendekati libur panjang akhir tahun, enaknya dihabiskan dengan apa, ya? Istirahat dirumah, berkunjung ke rumah saudara, wisata bersama teman-teman atau mungkin touring keluar kota.

Kalau ramai-ramai pastinya butuh mobil yang tahan diajak jalan perjalanan jauh dan muat banyak orang. Lebih baik gunakan mobil keluarga dengan tipe MPV yang bisa muat sampai 7 orang dan tahan kalau jalan jarak jauh.

Soal tujuan touring ada beberapa pilihan, tetapi kali ini kami bakalan bagi pengalaman touring ke Bandung pakai mobil ‘sejuta umat’ Indonesia yakni Toyota Avanza keluaran 2016. Kendaraan yang digunakan punya spek mesin 1.5 G M/T, 4 silinder dan dual VVT-i.

Penasaran dengan video lengkapnya? Yuk kepoin langsung di channel Youtube GridOto.com! . Link: http://bit.ly/ChallengeBBM100Ribu . #gridotochallenge #aduiritbbm #reviewmobil #datsuncross #toyotaagya #suzukiignis #gridoto #otomotif #otomania #motorplus #jip #gridmotor #otomotifweekly #gridnetwork




Toyota Avanza yang pakai konfigurasi mesin DOHC 16-katup memang dikenal irit bensin, sehingga cocok diajak perjalanan jauh.

Pada touring kali ini iring-iringan 3 mobil yang berangkat dari Kota Gudeg, Yogyakarta dengan perkiraan jarak tempuh 400 km dengan mengambil rute Jalur Selatan. Memang perjalanan dari Yogyakarta sampai dengan ke kawasan Wangon masih terasa biasa dan nyaman saja.

Namun, memasuki Lumbir-Majenang, karena kontur jalan yang mulai berkelok-kelok bisa saja membuat penumpang atau pengendara merasa mual. Akan tetapi Toyota Avanza ini bisa mengurangi getaran dan memberi rasa nyaman lebih efektif.

Itupun karena penggunaan sasis unibody yang sudah terpasang di seluruh varian Avanza, sehingga efektif mengurangi getaran yang ada. Meski begitu masih ada penumpang yang merasa mual karena tidak biasa dengan jalur yang berkelok-kelok.

BERITA TERKAIT

Melewati perbatasan Jawa Tengah- Jawa Barat, perjalanan mulai kembali datar dan lurus karena jalur antar provinsi yang lebar. Jadi rombongan mulai memacu kecepatan mobil, meski fitur keamanan sudah terpasang lengkap seperti 3-point-seatbelt, airbag, dan rem ABS tetapi tetap utamakan safety driving.

Kemudian perjalan touring memasuki kawasan yang dianggap paling momok bagi pengendara menjelang memasuki Kota Bandung. Yakni jalur Nagrek sejauh 40 km, dimana kelokan dan tanjakan tinggi mendominasi kawasan ini.

Karena mobil menggunakan transmisi manual, dengan mudah kami menaruh posisi tuas transmisi di angka 2-3 agar membuat mobil lebih siap saat menanjak dan memberi tenaga. Kecepatan dijaga pada angka 60-80 km/ jam agar terasa seperti wisata tipis-tipis.

Perjalanan touring menggunakan Toyota Avanza cukup bisa dinikmati selain karena perjalanan jarak jauh terasa lebih nyaman juga fitur yang ada didalamnya. Seperti audio system dengan 6 speaker terpasang di dalam mobil, sehingga perjalanan tidak terasa bosan karena bisa menonton film dan mendengarkan musik dengan cukup pairing Bluetooth dari gadget ke audio system mobil.

Perjalanan touring kali ini kami menghabiskan waktu hingga 11 jam, dengan berhenti beberapa kali untuk solat dan istirahat makan saja. Namun, hal terpenting selama touring adalah membawa kelengkapan surat seperti SIM dan STNK, memeriksa kondisi kendaraan sebelum berkendara jauh, dan usahakan istirahat sebentar ketika lelah. (Ilham/ GridOto)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas