Suzuki Jelaskan Status Jimny Generasi Baru yang Melipir di SPBU
Warganet terutama pecinta otomotif, ramai memperbincangkan Suzuki Jimny yang tertangkap kamera saat mengisi bahan bahar minyak
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Warganet terutama pecinta otomotif, ramai memperbincangkan Suzuki Jimny yang tertangkap kamera saat mengisi bahan bahar minyak (BBM) di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU).
Sport Utility Vehicle (SUV) mini berkelir hitam itu merupakan Jimny generasi terbaru. Bahkan model tersebut pernah dipamerkan Suzuki di GIIAS 2018, dan yang bakal dijual di Indonesia.
Tetapi, untuk unit di SPBU itu dipastikan bukan properti PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) sebagai agen pemegang merek (APM) Suzuki di Indonesia.
"Sepertinya itu punya importir umum, bukan unit punya kita," ucap Donny Saputra, Direktur Pemasaran 4W PT SIS ketika dihubungi, Minggu (14/4/2019).
Baca: Tampang Suzuki Carry Baru Beredar di Sosial Media Lagi Dikirim
Ketika ditanya lebih lanjut, Donny memilih untuk bungkam. Menurut dia, sekarang ini belum bisa banyak mengeluarkan pernyataan terkait kehadiran Jimny yang akan dijual di Tanah Air.
Sementara itu, Head of Brand Development and Marketing Research 4W SIS Harold Donnel, juga mengatakan hal seperti itu.
Dia memastikan Jimny tersebut bukan milik Suzuki. "Tentang foto tersebut kita tidak bisa memberikan kejelasan lebih lanjut. Tetapi dipastikan itu bukan aset milik kami," ujar Harold di hari yang sama.
Sebelumnya pernah diinformasikan bahwa Suzuki masih terus membujuk prinsipal untuk memproduksi dan menjual Jimny di Indonesia. Namun, permintaan di dunia masih cukup tinggi sehingga Indonesia belum mendapatkan kesempatan dari pusat.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.