Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Harga Terbaru Isuzu Traga di Jawa Tengah, Simak di Sini

Isuzu Traga memang menjadi salah satu produk unggulan dari Isuzu yang siap pesaing dari produsen lain dipasar kendaraan niaga.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Harga Terbaru Isuzu Traga di Jawa Tengah, Simak di Sini
TRIBUNNEWS/CHOIRUL ARIFIN
Medium pick up Isuzu Traga saat diluncurkan di Indonesia 23 April 2018 di Djakarta Theater, Jakarta. 

TRIBUNNEWS.COM, SOLO - Bagi anda yang ingin membeli kendaraan niagaseperti pikap, mungkin Isuzu Traga adalah pilihan yang bisa anda pertimbangkan, penasaran berapa harga Isuzu Traga sekarang?

Isuzu Traga memang menjadi salah satu produk unggulan dari Isuzu yang siap pesaing dari produsen lain dipasar kendaraan niaga.

Pikap yang dirilis pada tahun 2018 ini memiliki beberapa keunggulan salah satunya adalah harga.

Selain itu yang menjadi keunggulan Traga dibanding pesaingnya adalah beban angkutnya yang besar.

"Traga ini memang lagi banyak dicari disini. Konsumen kebanyakan cari Traga karena dia bisa bawa muatan sampai 3 ton," lanjut Hendra, Counter Marketing Isuzu Sasami Radya Motor, Solo, Jawa Tengah.

Baca: Mobil Isuzu Panther Terguling di Kalimalang saat Adu Balap dengan Mobil Pick Up

Tapi berapa sih harga Isuzu Traga sekarang?

Harga Isuzu Traga OTR Jateng saat ini Rp 208 juta untuk seri pikap dan untuk boks Rp 233 juta.

Berita Rekomendasi

Sedikit berbeda dengan seri pick-up yang unit ready, seri box dari Traga ini harus melalu proses indent terlebih dahulu.

Pihak Isuzu Sasami Radya Motor untuk saat ini sedang mengadakan promo cashback Rp 28 juta untuk pembelian unit Traga pick up dan cash back Rp 20 juta untuk pemesanan unit box.

"Saat ini kita juga menyediakan unit Isuzu Traga pikap yang siap untuk test drive di Kantor Astra Isuzu Colomadu, jadi yang berminat untuk test drive bisa mampir ke dealer kami," tambahnya.

Berita ini sudah tayang di gridoto berjudul Mau Beli Pikap? Ini Update Harga Isuzu Traga Baru di Solo Mei 2019

Sumber: Gridoto
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas