Daftar MPV Murah Harga Mulai dari Rp 140 Jutaan di GIIAS 2019
Konsumen yang melakukan pembelian di GIIAS juga berkesempatan mendapat ragam tawaran menarik lain yang tak bisa diperoleh di luar pameran.
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Bagi yang sedang mencari mobil keluarga alias multi purpose vehicle ( MPV), banyak pilihan menarik di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019. Harganya pun cukup menggoda, karena masih ada pilihan MPV murah dengan banderol mulai dari Rp 140 jutaan sampai Rp 200 juta.
Menariknya lagi, meski murah tapi MPV yang dimaksud bukan termasuk mobil murah ramah lingkungan (low cost green car/ LCGC), melainkan ada di kelas low MPV.
Konsumen yang melakukan pembelian di GIIAS juga berkesempatan mendapat ragam tawaran menarik lain yang tak bisa diperoleh di luar pameran. Mulai dari diskon khusus sampai ragam hadiah langsung.
Toyota Avanza misalnya, yang diskonnya mencapai Rp 20 juta, begitu juga dengan Suzuki dengan Ertiga. Sementara Daihatsu rata-rata banderolnya di pangkas mencapai Rp 12 jutaan.
Berikut menu MPV murah di GIIAS 2019 mulai dari Rp 140 juta:
Nissan
Livina Rp 198.800.000
Daihatsu
Xenia X MT Rp 186.650.000
Xenia 1.3 X AT Rp 197.550.000
Xenia 1.3 R MT Rp 196.450.000
Xenia 1.3 X Deluxe MT Rp 198.600.000
Wuling
Confero S MT Double Blower Rp 146.800.000
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.