Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Kolaborasi Produsen Oli dan Bengkel Kendaraan Tawarkan Paket Servis Menarik 

Layanan servis berkala ini untuk paket mulai dari Rp 560.000 yang terdiri dari ganti oli+filter, tune up, general check, service rem dan rotasi ban.

Editor: Choirul Arifin
zoom-in Kolaborasi Produsen Oli dan Bengkel Kendaraan Tawarkan Paket Servis Menarik 
IST
Tim Evalube CARfix di Meikarta Speed Slalom 2020di Meikarta, Cikarang, Jawa Barat, 31 Oktober 2020. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Produsen pelumas Evalube Lubricants dan jaringan bengkel kendaraan CARfix Indonesia kembali melanjutkan program kerja sama layanan servis kendaraan di jaringan bengkel CARFix di Indonesia.

Layanan servis berkala ini diberikan untuk paket mulai dari Rp 560.000 yang terdiri dari
ganti oli+filter, tune up, general check, service rem dan rotasi ban.

Ketentuan paket servis ini pemilik kendaraan harus membeli oli Evalube, dengan varian Evalube Helios Super Synthetic SAE 10W-40 API SN atau Evalube Helios Platinum SAE 0W-20 API SN sesuai dengan spesifikasi kebutuhan pelumas di kendaraan berdasar rekomendasi pabrikan.

Hingga saat ini, layanan kerja sama ini sudah menjangkau 309 pelanggan. Pihak Evalube juga menyediakan layanan pembelian pelumas untuk mobil dari rumah melalui pemesanan online dengan menghubungi jaringan 32 bengkel CarFix terdekat atau melalui situs carfix.co.id/outlet.

Baca juga: Bukan dari Kilometer, Begini Cara Cek Kapan Waktu Tepat Ganti Oli Mesin Motor

Kerjasama servis ini berlaku selama periode Oktober-Desember 2020.

Yomie Harmin, Commercial Director Evalube mengatakan, kerja sama ini merupakan program berkelanjutan antara Evalube dan CARFix yang menghadirkan produk -produk dan layanan terbaik, agar mudah dijangkau oleh masyarakat.

Baca juga: TIPS: Mobil Nongkrong Lama di Garasi karena PSBB? Cek Ban dan Tambah Tekanan Angin 10-20 Persen

Mengutip Kompas.com, Evalube dan CARFix telah beberapa kali melakukan kerja sama. Salah satunya dalam Meikarta Speed Slalom 2020 pada 31 Oktober 2020 di Meikarta, Cikarang, Jawa Barat.

BERITA TERKAIT

Kerjasama ini untuk mendukung pebalap muda Indonesia, sekaligus wujud nyata dalam mengembangkan bakat-bakat para pebalap Tanah Air.

Dalam lomba ini, Evalube dan CARFix menurunkan tiga pebalap, dengan hasil Rangking 3 Kelas A1 1200-1400 cc FWD, Rangking 3 Kelas Pemula FWD, Rangking 5 Kelas A1 1200-1400 cc FWD dan Rangking 6 Kelas Wanita FWD. Baca berikutnya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas