Inilah 4 Motor Paling Gres yang Launching di GIIAS 2021, dari Sport Adventure Sampai Skuter Listrik
Tahun ini peserta motor yang hadir di GIIAS ada 6 merek yaitu Honda, Benelli, SYM, SM Sport, WMoto dan CF Moto.
Penulis: Choirul Arifin

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) secara resmi telah memasarkan motor terbarunya Gixxer SF 250 di pasar Indonesia, Rabu (10/11/2021).
Motor ini bisa langsung dipesan di jaringan diler Suzuki bulan November 2021 ini dengan harga Rp49.300.000 (on the road DKI Jakarta).
Gixxer SF 250 mewarisi DNA GSX-R dan Hayabusa dan dijanjikan menawarkan pengalaman berkendara yang menyenangkan dengan tampilan premium dan eksklusif.
Gixxer SF 250 merupakan motor sport touring dengan desain yang tajam, tampilan sporty, serta performa kuat.

Gixxer SF 250 dibekali LED headlight yang terang dan tajam, LED taillight yang atraktif, Easy-Start-System untuk memudahkan pengendara menghidupkan mesin, serta Digital Instrument Cluster yang informatif dan tampil sporty.
Untuk kenyamanan pengendara dan penumpang, Suzuki menyematkan Split Seat yang empuk dan nyaman dan Clip-on Handle Bar yang membantu posisi berkendara lebih ergonomis.
Motor yang mengusul tagline 'The Art of Riding' ini juga tampil di pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021, mulai 12 hingga 21 November 2021 di booth Suzuki di Hall 5C.
Baca juga: Tampil Lebih Agresif, Suzuki Luncurkan Motor Sport Touring Gixxer SF 250
Teuku Agha, 2W Sales & Marketing Department Head PT SIS, menjelaskan Gixxer SF 250 sudah menjadi topik pembicaraan dalam beberapa waktu terakhir di kalangan pecinta otomotif.
Suzuki kemudian berinisiatif memasarkannya sebagai model yang eksklusif di Indonesia. “Pasar sepeda motor 250cc cukup menarik bagi kami karena karakter konsumennya yang menyukai eksklusivitas dan petualangan," ujarnya.
Gixxer SF 250 memiliki garis desain yang kontemporer, membuat tampilannya terlihat semakin berkarakter, sporty, dan berani.
Motor ini ditenagai mesin berkapasitas 250cc Fuel Injection dengan tenaga sebesar 26.5ps@9000rpm dan torsi 22.6Nm@7500rpm yang disalurkan ke roda belakang melalui transmisi manual 6-speed.
Gixxer SF 250 juga didukung teknologi pendinginan Suzuki Oil Cooling System (SOCS) yang memberikan impresi performa dan durabilitas yang tinggi.
Teknologi SOCS membuat total bobot mesin menjadi lebih ringan, sehingga berpengaruh pada kemampuan manuver yang mudah bahkan pada kecepatan tinggi.
Dari segi pengendalian dan keseimbangan, pada bagian kaki-kaki, Gixxer SF 250 dibekali ukuran ban yang lebar serta rangka yang ringan.