Perhatikan 8 Hal Ini untuk Usir Stres Saat Mengemudi Mobil di Tengah Hujan
Stres yang tidak bisa dikendalikan dapat membuat pengemudi mudah meluapkan emosi dan membahayakan ketika mengemudi mobil.
Penulis: Lita Febriani
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan Tribunnews, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mengemudi mobil di musim hujan memiliki tantangan tersendiri, pengemudi pasti akan mengalami hal seperti jalan yang semakin macet, pohon tumbang, genangan air, atau mobil mogok yang bisa membuat stres.
Stres yang tidak bisa dikendalikan dapat membuat pengemudi mudah meluapkan emosi dan membahayakan ketika mengemudi mobil.
Aftersales Business Division Head Auto2000 Nur Imansyah Tara, mengatakan stres yang terlalu tinggi saat mengemudi mobil dapat memicu berbagai masalah dan yang tak kalah penting kondisi kendaraan juga harus tetap prima.
Baca juga: Inden Toyota Veloz Cukup Panjang, Paling Cepat Mobil Sampai ke Tangan Konsumen Tahun Depan
"Oleh sebab itu, AutoFamily perlu mencegah stres saat mengemudi mobil, sementara Auto2000 membantu lewat servis berkala untuk menjaga kondisi kendaraan tetap prima," jelas Tara, Jumat (3/12/2021).
Berikut delapan tips singkat agar dapat mengatasi stres saat mengemudi di musim hujan dari Auto2000 :
1. Berdamai dengan Keadaan
Langkah ini merupakan cara yang paling sederhana untuk mengatasi stres dengan menyadari bahwa masalah dalam perjalanan adalah hal yang tidak dapat dihindari dan siap menerima apapun risikonya.
Gunakan waktu untuk berpikir dan menenangkan diri sejenak dari berbagai aktivitas yang menyita konsentrasi, sehingga pengemudi tetap dapat fokus dan waspada saat mengemudi mobil.
Baca juga: Honda PCX Electric Baru Bisa Disewa, Terbatas untuk Perusahaan dan Instansi
2. Bikin Kabin Mobil Senyaman Rumah
Usahakan saat berada di dalam kabin mobil seperti berada di ruang keluarga rumah. Pastikan mobil terjaga kebersihannya dan tambahkan pengharum kabin agar suasana terasa lebih homy.
Pastikan pula AC mobil dingin dan perangkat pendukung lain seperti head unit dan wiper mobil berfungsi dengan baik.
3. Atur Posisi Duduk Senyaman Mungkin
Posisi berkendara yang tepat bukan hanya membuat pengemudi dapat mengantisipasi segala kondisi, namun juga menciptakan suasana rileks dan tenang.
Baca juga: Mesin Isuzu D-max 4x4 Lebih Kompak Tenaga Makin Badak, Siap Maksimalkan Bisnis Mining dan Perkebunan