Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

GIIAS 2022 Siapkan Shuttle Bus Bagi Anda yang Malas Cari Tempat Parkir, Cek Titik Jemputnya

GIIAS 2022 menyediakan shuttle bus gratis di beberapa titik, seperti dari AEON Mall menuju ICE BSD

Penulis: Lita Febriani
Editor: Muhammad Zulfikar
zoom-in GIIAS 2022 Siapkan Shuttle Bus Bagi Anda yang Malas Cari Tempat Parkir, Cek Titik Jemputnya
Warta Kota/Henry Lopulalan
Suasana pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di ICE BSD, Tangerang, Banten, Jumat (12/8/2022). Bagi pengunjung yang enggan repot mencari tempat parkir, GIIAS 2022 menyediakan shuttle bus gratis di beberapa titik, seperti dari AEON Mall menuju ICE BSD yang tersedia setiap 30 menit sekali setiap weekdays dan 15 menit sekali setiap weekend, begitu pun sebaliknya. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Tinggal dua hari pameran otomotif terbesar di Indonesia, GIIAS 2022 yang digelar di ICE BSD, Tangerang, Banten, berlangsung.

Biasanya, setiap akhir pekan pengunjung yang datang ke GIIAS selalu membludak, hingga berpengaruh pada banyaknya kendaraan yang membutuhkan tempat parkir.

Bagi pengunjung yang enggan repot mencari tempat parkir, GIIAS 2022 menyediakan shuttle bus gratis di beberapa titik, seperti dari AEON Mall menuju ICE BSD yang tersedia setiap 30 menit sekali setiap weekdays dan 15 menit sekali setiap weekend, begitu pun sebaliknya.

Baca juga: Akhir Pekan, 30 Finalis Miss Auto Show Siap Menyapa Pengunjung GIIAS 2022

Selanjutnya adalah dari Bintaro Xchange menuju ICE dengan jadwal keberangkatan setiap hari dan setiap 60 menit sekali.

Kemudian ada juga shuttle bus dari Transmart Lebak Bulus yang berangkat menuju ICE setiap pukul 10.00, 11.00, 12.00, 16.00, 17.00 dan 18.00 WIB.

Sedangkan untuk pengunjung yang menggunakan transportasi KRL, dapat menaiki fasilitas shuttle bus menuju ICE dari stasiun Rawa Buntu yang hadir setiap 15 menit sekali. 

Berita Rekomendasi

Untuk weekend pengunjung dapat menikmati fasilitas shuttle bus dari Edutown 2 dan Pasar Intermoda yang hadir setiap 60 menit sekali.

Di titik-titik shuttle bus tersebut juga tersedia area parkir kendaraan, mengingat parkir kendaraan di ICE terbatas, sehingga pengunjung dapat lebih nyaman untuk berkunjung ke GIIAS 2022.

Bagi pengunjung yang ingin berkunjung ke GIIAS, tiket masuk hanya tersedia di aplikasi Auto360, dengan kehadiran pengunjung dibagi dalam dua sesi setiap harinya, untuk memastikan tidak ada kerumunan pada area masuk pameran.

Baca juga: SUV Almaz RS Jadi Favorit Test Drive Pengunjung di Booth Wuling GIIAS 2022

Harga tiket masuk tidak mengalami kenaikan yaitu Rp 50.000 untuk weekday (Senin-Jumat) dan Rp 100.000 untuk weekend.

Sebagai informasi, tiket parkir di GIIAS 2022 ditarik flat, dimana motor hanya dipasangi tarif Rp 10.000 dan mobil Rp 20.000.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas