Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Dukung Transisi Energi, Tim Mahasiswa Ini Kenalkan Inovasi Prototype Mobil Listrik

Pemerintah kini tengah melakukan upaya transisi energi demi menjaga ketahanan energi dan mewujudkan ekonomi hijau atau green economy

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Dukung Transisi Energi, Tim Mahasiswa Ini Kenalkan Inovasi Prototype Mobil Listrik
Istimewa
Mobil prototype pakai tenaga baterai listrik buatan mahasiswa BINUS ASO School of Engineering akan dipajang di IIMS 2023. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemerintah kini tengah melakukan upaya transisi energi demi menjaga ketahanan energi dan mewujudkan ekonomi hijau atau green economy di Indonesia.

Konsep green economy ini pun diharapkan dapat secara signifikan mengurangi risiko lingkungan dan kelangkaan sumber daya yang menjadi ancaman saat ini.

Dalam Presidensi G20 pada tahun lalu, pemerintah bahkan tidak hanya melaksanakan sejumlah investasi di sektor energi saja, namun juga menjalin kerja sama pembiayaan.

Perlu diketahui, transisi energi ini merupakan upaya sekaligus komitmen pemerintah dalam mengantisipasi krisis energi di masa depan.

Terkait hal ini, pemerintah pun telah meningkatkan bauran sumber Energi Baru Terbarukan (EBT) sebesar 23 persen pada 2025, hingga 31 persen pada 2030.

Untuk menekankan komitmen ini, pemerintah telah mendorong terbentuknya ekosistem kendaraan bertenaga listrik karena industri otomotif tanah air yang terus mengalami perkembangan.

Para generasi penerus bangsa pun kini turut berpartisipasi dalam mendukung upaya pemerintah melakukan transisi energi kendaraan bertenaga listrik.

Berita Rekomendasi

Salah satunya adalah yang dilakukan BINUS ASO School of Engineering melalui kehadirannya dalam IIMS 2023 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat, pada 16 hingga 26 Februari 2023.

Dekan BINUS ASO School of Engineering, Prof. Fergyanto E. Gunawan, Dr. Eng., mengatakan bahwa tim mahasiswa BINUS ASO atau D'BASE Team akan memeriahkan event tersebut dengan menunjukkan mobil prototype bertenaga listrik.

Ini sebagai wujud dari kolaborasi BINUS University dengan event otomotif terbesar di Indonesia ini.

"Kesempatan kolaborasi dengan IIMS 2023 ini juga kehormatan bagi BINUS ASO untuk menunjukkan karya mahasiswanya yang berprestasi," papar Prof. Fergyanto, dalam keterangannya, Jumat (24/2/2023).

Prototype ini sengaja dipilih untuk mewakili kampus tersebut di IIMS 2023 lantaran telah mencetak prestasi pada acara Eco-Shell Tournament 2022 di Pertamina Mandalika International Circuit.

"Kemenangan D’BASE Team membuktikan bahwa mahasiswa Indonesia juga memiliki potensi untuk mengembangkan kendaraan ramah lingkungan hingga bersaing dengan negara lainnya," jelas Prof. Fergyanto.

Terkait IIMS 2023, ada EV Area yang dihadirkan pada tahun ini, area ini dikhususkan untuk kendaraan listrik yang ada di Indonesia, serta menghadirkan jalur khusus test drive dengan sepeda motor listrik.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas