Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Pameran Otomotif GIIAS 2024 Resmi Dibuka, Simak Harga Tiket dan Jam Operasionalnya

pameran otomotif terbesar di dalam negeri GIIAS, resmi digelar 18 Juli hingga 28 Juli, di ICE-BSD City, Tangerang.

Penulis: Namira Yunia Lestanti
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Pameran Otomotif GIIAS 2024 Resmi Dibuka, Simak Harga Tiket dan Jam Operasionalnya
@giias_id
Pameran Otomotif GIIAS 2024 diikuti lebih dari 50 merek kendaraan bermotor. Digelar mulai 18 Juli hingga 28 Juli, di ICE-BSD City, Tangerang. 

TRIBUNNEWS.COM - Lama ditunggu, pameran otomotif terbesar di dalam negeri, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS), resmi digelar.

Dikutip dari laman Instagram resminya, @giias_id, diselenggarakan mulai 18 hingga 28 Juli di ICE-BSD City, Tangerang.

Dalam pemeran otomotif ini, setidaknya lebih dari 50 merek kendaraan bermotor yang dipamerkan.

Sebanyak 31 merek yang berpartisipasi merupakan produsen mobil terkenal.

Diantaranya ada Audi, BAIC, BMW, BYD, Chery, Citroen, Daihatsu, GAC Aion, GWM, Honda, Hyundai, Jetour, KIA, Lexus, Mazda, Mercedes-Benz, MG, dan MINI.

Harga Tiket GIIAS 2024

Bagi pengunjung yang ingin berkesempatan memperoleh harga tiket lebih murah bisa melakukan pembelian tiket secara online.

Selain itu, GIIAS 2024 juga menawarkan promo khusus bagi pengunjung yang membeli tiket menggunakan QRIS AstraPay.

Berita Rekomendasi

Bagi pengunjung yang membeli tiket GIIAS 2024 melalui AUTO360 berhak memperoleh diskon Rp10 ribu.

Sementara, bagi pembeli yang membayar tiket menggunakan QRIS AstraPay pada 19-28 Juli 2024 berhak memperoleh cashback Rp5 ribu.

Berikut daftar harga tiket GIIAS 2024 berdasarkan platform pembelian:

1. Harga Tiket GIIAS 2024 pembelian online

Baca juga: Resmikan GIIAS 2024, Maruf Amin Ajak Pengusaha Otomotif Jalankan 4 Hal Ini

  • Harga tiket weekday (Senin - Jumat): Rp50.000
  • Harga tiket weekend (Sabtu dan Minggu): Rp100.000
  • Harga tiket VIP: Rp250.000

2. Harga Tiket GIIAS 2024 pembelian OTS

  • Harga tiket weekday (Senin - Jumat): Rp75.000
  • Harga tiket weekend (Sabtu dan Minggu): Rp125.000
  • Harga tiket VIP: Rp300.000.

Sebagai catatan, tiket tersebut berlaku untuk pengunjung dewasa dan berusia di atas 6 tahun.

Khusus anak-anak berusia di bawah 6 tahun dan lansia di atas usia 65 tahun bisa mengakses area pameran secara gratis.

Cara Beli Tiket GIIAS 2024

Booth Mitsubishi di GIIAS 2024, membawa L100 EV mobile charger, serta menawarkan keseruan selama pameran, ICE BSD, Tangerang, Banten, Rabu (17/7/2024).
Booth Mitsubishi di GIIAS 2024, membawa L100 EV mobile charger, serta menawarkan keseruan selama pameran, ICE BSD, Tangerang, Banten, Rabu (17/7/2024). (Lita Febriani/Tribunnews.com)

Pembelian tiket GIIAS 2024 juga bisa diakses secara online melalui link ini:

Link beli tiket GIIAS 2024

Simak tata cara beli tiket GIIAS 2024 secara online :

  • Buka aplikasi atau website Auto360.id;
  • Login ke akun Auto360. Bagi pembeli yang belum memiliki akun Auto360 bisa membuat akun terlebih dahulu atau melakukan registrasi menggunakan Google Account;
  • Klik "Tiket Pameran" yang tampil di laman utama Auto360;
  • Pilih jenis tiket yang ingin dibeli, sesuaikan dengan tanggal kunjungan dan jumlah tiket yang diinginkan;
  • Lengkapi data diri sesuai dengan yang tampil di laman;
  • Baca syarat dan ketentuan tiket, lalu centang pernyataan persetujuan;
  • Pilih jenis pembayaran yang diinginkan, lalu lanjutkan ke proses pembayaran;
  • Setelah pembayaran selesai, pembeli akan menerima notifikasi pembelian;
  • Cek tiket yang sudah berhasil dibeli di menu "MyTicket" pada Auto360.

Jam Operasional GIIAS 2024

Jam buka GIIAS 2024 berbeda-beda pada hari kerja dan akhir pekan. Berikut jam buka GIIAS 2024:

  • Jam buka Senin - Jumat: 11.00 - 21.00 WIB
  • Jam buka Sabtu - Minggu: 10.00 - 21.00 WIB
  • Jam buka hari pertama: 12.00 - 21.00 WIB.

Shuttle Bus GIIAS 2024

Untuk mempermudah masyarakat ke lokasi pemaran, penyelenggara GIIAS 2024 menyediakan layanan shuttle bus gratis bagi para pengunjung pameran.

Layanan shuttle bus GIIAS 2024 beroperasi setiap hari selama pameran berlangsung, mulai dari jam 10.00 WIB hingga 21.00 WIB.

Berikut daftar titik penjemputan shuttle bus GIIAS 2024:

1. Shuttle bus penjemputan di AEON Mall BSD City

  • Hari kerja: bus datang setiap 30 menit
  • Akhir pekan: bus datang setiap 15 menit

2. Shuttle bus penjemputan di The Breeze

  • Hari kerja: bus datang setiap 30 menit
  • Akhir pekan: bus datang setiap 15 menit

3. Shuttle bus penjemputan di BXC Mall

  • Setiap hari: bus datang setiap 60 menit

4. Shuttle bus penjemputan di Edutown 2

  • Setiap hari: bus datang setiap 15 menit

5. Shuttle bus penjemputan di Pasar Modern Intermoda BSD

  • Setiap hari: bus datang setiap 60 menit

6. Shuttle bus penjemputan di Stasiun Rawa Buntu

  • Setiap hari: bus datang setiap 15 menit

(Tribunnews.com/ Namira Yunia)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas