DHL Akan Kelola Manajemen Persediaan Suku Cadang Wuling di Cikarang, Jabar
DHL Supply Chain Indonesia resmi ditunjuk Wuling Motors (Wuling) sebagai pengelola manajemen ketersediaan suku cadang
Penulis: Lita Febriani
Editor: Sanusi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - DHL Supply Chain Indonesia resmi ditunjuk Wuling Motors (Wuling) sebagai pengelola manajemen ketersediaan suku cadang pabrikan mobil asal Tiongkok tersebut.
DHL akan mengelola fasilitas warehouse spare part Wuling di Cikarang melalui sistem tata kelola sumber daya manusia dan dukungan teknologi sistem informasi yang terintegrasi.
Baca juga: Banyak Dipesan, Dealer Sebut Wuling Air ev Inden 2 Bulan
Aftersales Director Wuling Motors Maulana Hakim mengatakan, langkah ini merupakan tonggak penting bagi Wuling dalam mewujudkan komitmen terhadap layanan dan juga kepuasan pelanggan.
"Dengan didukung oleh keahlian DHL Supply Chain Indonesia, kami yakin proses pengelolaan suku cadang akan semakin akurat, lancar dan terorganisir dengan baik. Adapun dengan adanya kerjasama ini dapat menjawab kebutuhan pelanggan akan suku cadang Wuling dengan lebih cepat dan efisien," tutur Maulana saat meresmikan kerja sama dengan Wuling di GJAW 2024, Tangerang, Banten, Jumat (29/11/2024).
Wuling percaya bahwa pengalaman DHL dalam penguasaan logistik skala besar akan membuat pengiriman suku cadang Wuling ke berbagai dealer lebih cepat.
Baca juga: Dua Dealer Wuling Baru, Perkuat Pasar Mobil Listrik di Tangerang dan Bekasi
DHL akan melakukan pengelolaan di area Supplier Park yang berlokasi di pabrik Wuling Cikarang dan memiliki luas sebesar 5.000 meter persegi, dengan kapasitas 500.000 hingga 600.000 unit suku cadang.
Proses ini mencakup penerimaan barang termasuk quality control dan memastikan barang datang sesuai dengan daftar pesanan, pemilahan barang untuk menempatkannya sesuai dengan lokasi yang telah di kategorikan, memilih dan mengumpulkan barang yang di pesan, membungkus pesanan untuk memastikan barang dapat dikirim secara aman dan mengeluarkan pesanan yang sudah siap dikirim.
Baca juga: Wuling Airev Versi Kabin Panjang Muncul di China, Akankah Diniagakan di Indonesia?
Kerja sama kedua perusahaan juga diharapkan mampu mengefisienkan pengiriman suku cadang Wuling ke berbagai dealernya di seluruh Indonesia.
Direktur Utama DHL Supply Chain Indonesia Matthias Gehrsitz menyebut, dengan penjualan kendaraan lebih dari satu juta unit setiap tahun dan pertumbuhan yang terus berlanjut di sektor kendaraan listrik, industri otomotif di Indonesia semakin mengokohkan posisinya sebagai pasar otomotif terbesar di Asia Tenggara.
"DHL Supply Chain Indonesia dengan bangga mendukung ekspansi Wuling Motors sekaligus memberikan kepuasan pelanggan dan memperkuat peran Indonesia sebagai pemimpin otomotif regional," ucap Matthias.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.