Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

KPI Akui Sulit Tindak Pelanggaran Kampanye Lewat Penyiaran

Kendala tersebut adalah perbedaan pengertian kampanye politik antara KPU dengan lembaga penyelenggara Pemilu

Penulis: Eri Komar Sinaga
zoom-in KPI Akui Sulit Tindak Pelanggaran Kampanye Lewat Penyiaran
TRIBUN JAKARTA/ERI KOMAR SINAGA
Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) memberikan sanksi berupa teguran kepada TVRI karena siarkan acara konvensi Partai Demokrat, Jumat(20/9/2013). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTAKomisi Penyiaran Indonesia (KPI) mengaku menemui sejumlah kendala dalam menertibkan lembaga penyiaran terkait kepentingan politik khususnya jelang Pemilu 2014.

Kendala tersebut adalah perbedaan pengertian kampanye politik antara KPU dengan lembaga penyelenggara Pemilu yakni Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu).

Wakil Ketua KPI Pusat, Idy Muzayyad, mengatakan dalam undang-undang, kampanye kegiatan peserta Pemilu untuk meykinkan pemilih yang disertai dengan menawarkan visi dan misi.

"Menurut KPU kampanye adalah akumulasi dari beberapa hal pengertian itu. Yaitu dia peserta Pemilu, kalau calon atau bakal calon belum. Kedua, ada meyakinkan pemilih dengan penyampaian visi misi bersamaan. Menurut Bawaslu tidak harus akumulasi asal bernuansa kampanye ya itu lah kampanye," ujar Idy dalam pertemuan KPI dengan Koalisi Independen untuk Demokratisasi Penyiaran (KIDP), Jakarta, Jumat (29/11/2013).

Perbedaan tafsir di Undang-undang dan tafsirnya oleh lembaga penyelenggara Pemilu tersebut berdampak pada tataran implikatif yakni menindak pelanggaran.

Idy mengatakan mereka pernah menyerahkan daftar pelanggaran kampanye politik. Bawaslu kemudian menindaklanjuti temuan tersebut ke kepolisian karena pelanggaran kampanye adalah pidana.

"Oleh polisi hanya dihentikan dengan tidak memenuhi unsur pidana itu. Karena polisi menanyakan ke KPU. Kan KPU (pelanggaran kampanye) harus akumulatif. Dua kasus. Kemudian belakangan Bawaslu boleh dikatakan agak malas menyikapi tayangan bernuansa kampanye," kata dia.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas