TPS di Rutan Pondok Bambu Dihiasi Pernak-pernik Piala Dunia
Berbagai persiapan dilakukan, tak terkecuali di Rumah Tahanan (Rutan) Pondok Bambu, Jakarta Timur
Penulis: Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Komisi Pemilihan Umu (KPU) akan menggelar secara serentak Pemilu Legislatif (Pileg) di seluruh Indonesia pada Rabu (8/4/2014) besok. Berbagai persiapan dilakukan, tak terkecuali di Rumah Tahanan (Rutan) Pondok Bambu, Jakarta Timur.
Di rutan khusus wanita tersebut ada 1025 warga binaan yang akan menggunakan hak pilihnya di tiga Tempat Pemungutan Suara (TPS), di dalam rutan besok. Sri Susilarti Kepala Rutan Pondok Bambu mengatakan, TPS terbagi atas tiga lokasi yakni TPS 113 yang merupakan ruang petugas rutan, TPS 114 biasa dijadikan gereja dan TPS 115 sebuah aula.
Sedangkan untuk antrian pemilih, juga disediakan tenda dan kursi di halaman bagian dalam rutan.
Namun ada yang berbeda dengan pemilu sebelumnya, salah satu TPS disiapkan dengan tema Piala Dunia 2014.
"Inikan sekarang menjelang pertandingan sepak bola (piala dunia) ya. Jadi sengaja diberikan tema itu," kata Sri kepada wartawan, Selasa (8/4/2014).
Dirinya menjelaskan, demi menarik perhatian pemilih, TPS itu diberikan pernak-pernik Piala Dunia Brazil 2014 serta jenis tulisan yang diwarna-warnai. Tujuannya yakni untuk menjadikan pemilu jujur dan adil, sesuai dengan piala dunia yang mengusung fair play dalam setiap pertandingan
"Ini memang kreasi dari warga binaan. Berhubung jelang piala dunia, jadi dipadukan tema itu ke TPS," katanya.
Sri menyebutkan, untuk menarik calon pemilih, pihaknya juga sudah mengundang KPU Kota Jakarta Timur untuk melakukan sosialisasi kepada warga binaan untuk memilih pada Pemilu 2014.