SBY Dukung Polri Perkuat Teknologi Mutakhir
"Tugas di Polri ini berat, terlebih dalam mengemban tugas negara, melindungi, dan melayani masyarakat," kata SBY.
Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Y Gustaman

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Republik Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono hadir dalam perayaan HUT Bhayangkara ke 68 Polri dan buka puasa bersama di Auditorium PTIK, Selasa (1/7/2014).
Dalam sambutannya, SBY menyampaikan beberapa pesan dan harapannya bagi Polri. Ia menyinggung mengenai tugas Polri yang tidak mudah dan luar biasa. Sehingga harus dianggap melanggar Hak Asasi Manusia.
"Tugas di Polri ini berat, terlebih dalam mengemban tugas negara, melindungi, dan melayani masyarakat," kata SBY. Ia mengusulkan beberapa kunci sukses yang perlu dipegang teguh Polri menjalankan tugas dengan baik.
Antara lain, Polri harus memiliki kemampuan yang baik dan memiliki jumlah personel yang cukup. Pasalnya selama ini jumlah masyarakat dengan jumlah anggota Polri sangatlah timpang. Ia mendukung anggota Polri ditambah.
Selain itu, Polri harus memiliki peralatan serta perlengkapan dengan aplikasi teknologi yang lebih maju. Agar dalam menghadapi kejahatan, aplikasi teknologi akan lebih memudahkan pekerjaan.
Terakhir, SBY meminta Polri tetap menjaga integritas dan kepribadian dengan baik. Serta menjalankan tugasnya dengan penuh tanggung jawab.