Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Gus Mis: Jokowi Balas Air Tuba dengan Air Susu

Jokowi selalu mengimbau agar demokrasi dilaksanakan secara bermartabat dan menggembirakan.

Penulis: Srihandriatmo Malau
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Gus Mis: Jokowi Balas Air Tuba dengan Air Susu
Yus/ Tim Media Anies Baswedan
Jokowi saat menunaikan tawaf dalam rangkaian umrah di Tanah Suci. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Zuhairi Misrawi, Tim Pemenangan Jokowi-JK, melihat sikap ramah dan lembut yang dilakukan Jokowi dalam menghadapi serangan dan fitnah.

Menurut Gus Mis, sapaan akrab Zuhairi Misrawi, dulu ketika Nabi dicaci-maki oleh musuh-musuhnya, beliau hanya membalas dengan senyuman dan bersikap lembut kepada kawan sekalipun.

Sikap Jokowi yang meneladani Rasulullah SAW, bisa dilihat seperti setiap saat mendapat serangan, cacian, fitnah, dan kampanye hitam dari pihak lawan.

Dalam momen umrah pun, kubu lawan tak surut menyoal cara berpakaian ihram yang sengaja direkayasa ulang pihak lawan.

Meskipun demikian, Jokowi tidak membalasnya dengan mencaci dan memfitnah balik. Ia justru menggunakan cara-cara yang elegan dengan mengklarifikasi dan menyerahkan segala urusan kepada Tuhan dan pihak yang berwenang.

"Kita butuh pemimpin seperti ini, yang tidak menyimpan dendam dan membalas air tuba dengan air susu. Jokowi memandang setiap pemimpin mesti mempunyai kearifan dan kematangan dalam menghadapi berbagai cobaan," tutur Gus Mis, di Jakarta, Selasa (8/7/2014).

Meskipun demikian, imbuhnya, Jokowi selalu mengimbau agar demokrasi dilaksanakan secara bermartabat dan menggembirakan.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas