Pasca Pengumuman Hasil Rekapitulasi Pilpres, Kota Surabaya Aman
Pemkot Surabaya memastikan kondisi dan situasi kota Surabaya tetap aman dan terkendali pascarekapitulasi nasional hasil suara Pilpres.
Editor: Sugiyarto
TRIBUNNEWS.COM, SURABAYA- Pemkot Surabaya memastikan kondisi dan situasi kota Surabaya tetap aman dan terkendali pascarekapitulasi nasional hasil suara Pilpres. Sejumlah kekhawatiran akan timbulnya kekacauan menyikapi hasil rekapitulasi nasional tidak terbukti kebenaranya.
"Untuk itu, kita harap masyarakat kota Surabaya tetap kompak menjaga ketenteraman dan kenyamanan secara bersama-sama," kata Soemarno, Kepala Bakesbanglinmaspol Kota Surabaya, Selasa (22/7/2014).
Dia menjelaskan pihaknya sejak beberapa hari terakhir berusaha memetakan potensi-potensi kerawanan di Kota Surabaya. Di mana sejumlah lokasi yang menjadi potensi sasaran jika ada kekacauan Pilpres telah dijaga petugas kepolisian serta petugas Linmas serta Satpol PP.
Dengan demikian apabila ada tanda-tanda akan munculnya kekacauan bisa diketahui sejak dini.
"Dan kita ucapkan syukur Alhamdulillah, kondisi Kota Surabaya sampai saat ini aman-aman saja," tandas Soemarno.
Memang, diakui Soemarno, sejak awal persiapan pengamanan kota telah dilakukan Pemkot Surabaya. Pengamanan tersebut sekaligus menjadi konsentrasi Pemkot untuk menyongsong hari raya Lebaran.
Oleh karena itu, tambah Soemarno, petugas yang dikerahkan menjaga kondisi kota Surabaya agar tetap kondusif pasca rekapitulasi hasil suara Pilpres sekaligus menjaga persiapan Lebaran.
"Jadi kini semua petugas dalam kondisi siap menjaga keamanan kota Surabaya," tutur Soemarno.