Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Alumni Fakultas Hukum Unsoed Gelar Reunian Akbar di Purwokerto

Rangkaian kegiatan reuni akbar FH Unsoed ini antara lain kegiatan munas dan gala dinner hingga bhakti sosial.

Penulis: Yulis Sulistyawan
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Alumni Fakultas Hukum Unsoed Gelar Reunian Akbar di Purwokerto
HANDOUT
Dr. Ma'ruf Cahyono, SH, MH, Ketua Umum Panitia Reuni Akbar Fakultas Hukum Unsoed 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Alumni Fakultas Hukum Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) menggelar Reuni Akbar angkatan 1981 sampai 2015 di Purwokerto, Sabtu (22/2/2020).

Bersamaan dengan reuni akbar ini diadakan juga Musyawarah Nasional Keluarga Alumni Fakultas Hukum (KAFH) Unsoed dalam rangka penyusunan AD/ART KAFH dan pemilihan Ketua KAFH Unsoed periode 2020 - 2024.

Dr. Ma'ruf Cahyono, SH, MH, Ketua Umum Panitia Reuni Akbar Fakultas Hukum Unsoed mengatakan, munas digelar dalam rangka memusyawarahkan dan menetapkan Ketua KAFH Unsoed ini adalah bagian dari agenda utama Reuni Akbar Alumni Fakultas Hukum Unsoed tahun 2020.

"Reuni akbar ini diikuti oleh 35 angkatan sejak Fakultas Hukum berdiri pada tahun 1981 sampai dengan angkatan 2015," ujarnya.

Munas KAFH Unsoed dibuka oleh Rektor Unsoed Prof Dr Suwarto MS.

Menurut Ma'ruf, reuni akbar dan Munas KAFH Unsoed ini merupakan momentum yang pertama dilakukan oleh alumni FH Unsoed.

"Mengapa ada reuni akbar? Karena kita menginginkan adanya silaturahmi yang lebih kuat dan kokoh tidak hanya satu angkatan tapi juga antar angkatan," ujarnya.

Baca: Pinjaman Online Lagi Disorot, Begini Metode Penagihan yang Benar Menurut Cashwagon

BERITA TERKAIT

Silaturahmi yang kuat dan kokoh itu, lanjut Ma'ruf, tidak hanya merekatkan tali persaudaraan tapi juga untuk meningkatkan hubungan alumni antar angkatan, antara alumni dan almamater, juga dalam kaitannya dengan pengabdian pada masyarakat.

Baca: Sopir Ungkap Kebaikan Almarhum Ashraf Sinclair, Suka Memberi Makan Kucing di Mana Saja

Dia mengatakan, dengan adanya reuni akbar diharapkan peran yang lebih besar para alumni FH Unsoed. Tidak hanya dikenal tapi memiliki kontribusi terhadap lingkungan yang lebih luas di tataran nasional, regional bahkan internasional. 

Reuni Akbar ini juga diharapkan juga berimplikasi terhadap hal seperti itu," kata Ma'ruf yang juga Sekretaris Jenderal MPR. Ma'ruf berharap dengan reuni akbar ini alumni FH Unsoed memberikan kontribusi yang lebih strategis di lingkup nasional bahkan global.

"Alumni adalah orang-orang yang telah memiliki pengalaman di berbagai macam bidang dan profesi diharapkan sumbangsihnya tidak hanya untuk kepentingan alumni dan almamater tapi juga kepada masyarakat dan negara," kata dia.

Rangkaian kegiatan reuni akbar FH Unsoed ini antara lain kegiatan munas dan gala dinner pada Sabtu (22/2/2020), bhakti sosial berupa pemeriksaan kesehatan gratis, dan fun game keakraban serta kuliner masa mahasiswa pada Minggu (23/2/2020).

Munas KAFH Unsoed diikuti sebanyak 104 orang dengan rincian 3 orang perwakilan dari masing-masing angkatan, 4 orang pimpinan Fakultas Hukum Unsoed, dan 4 orang pimpinan dari pengurus KAFH Unsoed periode sebelumnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas