JAWABAN SOAL TVRI SMA/SMK 12 Agustus 2020, Mengapa Energi Terbarukan Tidak Pernah Habis?
Simak jawaban soal dan tugas SMA/SMK TVRI Rabu, 12 Agustus 2020, mengapa energi terbarukan tidak pernah habis?
Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: bunga pradipta p
4. Air
Energi air adalah salah satu alternatif bahan bakar fosil yang paling umum.
Sumber energi ini didapatkan dengan memanfaatkan energi potensial dan energi kinetik yang dimiliki air.
Saat ini, sekitar 20 persen konsumsi listrik dunia dipenuhi dari Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA).
5. Angin
Energi angin atau bayu adalah sumber energi terbarukan yang dihasilkan oleh angin.
Kincir angin digunakan untuk menangkap energi angin dan diubah menjadi energi kinetik atau listrik.
Pemanfaat energi angin menjadi listrik di Indonesia telah dilakukan seperti pada Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTBayu) Samas di Bantul, Yogyakarta.
6. Matahari
Energi matahari atau surya adalah energi terbarukan yang bersumber dari radiasi sinar dan panas yang dipancarkan matahari.
7. Gelombang Laut
Energi gelombang laut atau ombak adalah energi terbarukan yang bersumber dari dari tekanan naik turunnya gelombang airlaut.
Indonesia sebagai negara maritim yang terletak diantara dua samudera berpotensi tinggi memanfaatkan sumber energi dari gelombang laut.
Sayangnya, sumber energi alternatif ini masih dalam taraf pengembangan di Indonesia.
8. Pasang Surut Air Laut
Energi pasang surut air laut adalah energi terbarukan yang bersumber dari proses pasang surut air laut.
Terdapat dua jenis sumber energi pasang surut air laut, pertama adalah perbedaan tinggi rendah air laut saat pasang dan surut.
Kedua adalah arus pasang surut terutama pada selat-selat yang kecil.
Layaknya energi gelombang laut, Indonesia memiliki potensi yang tinggi dalam pemanfaatan energi pasang surut air laut.
Sayangnya, sumber energi ini belum termanfaatkan.
*Disclaimer: Artikel ini hanya digunakan oleh orangtua untuk memandu proses belajar anak.
Baca: Mengapa Semua Unsur pada Peta Memiliki Arti? Jelaskan! Jawaban TVRI SD Kelas 4-6
Baca: JAWABAN SOAL TVRI SD Kelas 1-3 & JAWABAN SOAL TVRI SD Kelas 4-6, Rabu 12 Agustus 2020, Lengkap
Jadwal TVRI Belajar dari Rumah Rabu, 12 Agustus 2020:
08.00 - 08.30 (PAUD)
Mickey Mouse Clubhouse: Mickey Pergi Memancing
08.30 - 09.00 (SD Kelas 1-3)
Sahabat Pelangi: Yeay Menang!
09.00 - 09.30 WIB (SD Kelas 4-6)
Peta Baru Indonesia
09.30 - 10.00 WIB (SMP)
Berani Lawan Korupsi
10.00 - 10.05 WIB
Lesson 10: Come over to my place (Datang ke tempatku)
10.05 - 10.30 WIB (SMA)
Vokasi Kini: Anak Muda Mengawal Energi Terbarukan
10.30 - 11.00 WIB Keluarga Indonesia
Berkarir dan Berkeluarga
22.30 - 23.30 WIB
Film: Empu
Berikut link live streaming untuk tayangan TVRI Belajar dari Rumah secara online:
(Tribunnews.com/Yurika Nendri)