Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Menyiapkan Siswa Lebih Matang Saat Masuki Perguruan Tinggi

Siswa bisa berpikiran terbuka dan reflektif tentang pilihan dan pemikiran mereka sendiri, bersedia mendengarkan dan memperluas pandangan mereka

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Eko Sutriyanto
zoom-in Menyiapkan Siswa Lebih Matang Saat Masuki Perguruan Tinggi
Dok. BIS
Aktivitas belajar siswa di Bali Island School 

Laporan Wartawan Tribunnews, Choirul Arifin

TRIBUNNEWS.COM, DENPASAR - Bali Island School (BIS) akan menggelar BIS IBDP Expo tahunan pada 27 Februari 2021. Pameran ini didedikasikan untuk siswa kelas 9 dan 10 serta orang tua yang ingin mempelajari lebih lanjut tentang Program IB Diploma dan manfaatnya untuk persiapan memasuki universitas.

Elfira Nadya, Manager BIS Jumat (22/1/2021) mengatakan, BIS melibatkan dan memberdayakan pelajar yang berpikiran global dan percaya diri untuk mencapai potensi terbaik mereka.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa siswa IB menghadiri universitas dalam persentase yang lebih tinggi dan diterima di universitas selektif daripada rekan non-IB mereka.

"BIS menjadi sekolah pertama di Bali yang menawarkan Program Diploma (DP) dari International Baccalaureate (IB) dengan siswa yang terbukti secara konsisten mencapai hasil di atas rata-rata dunia dalam pencapaian IB DP," ujarnya.

Melalui program ini siswa dipersiapkan untuk mengembangkan perspektif global, berpikiran internasional, kemampuan berpikir kritis tentang masalah saat ini dan mengembangkan solusi.

Lulusan BIS adalah individu yang berpikiran terbuka, perhatian, dan berprinsip.

Baca juga: 5 Resep Sambal Cocok untuk Akhir Pekan: Sambal Blimbing Wuluh Sampai Sambal Matah Bali

Baca juga: Siswi Non-Muslim di Padang Wajib Berjilbab, Komnas HAM: Institusi Pendidikan Harus Non Diskriminatif

Berita Rekomendasi

Siswa menjadi berpengetahuan luas dan belajar seumur hidup melalui konsep inkuiri.

Mereka berpikiran terbuka dan reflektif tentang pilihan dan pemikiran mereka sendiri, bersedia mendengarkan dan memperluas pandangan mereka.

Siswa juga menjalani kehidupan yang seimbang, bekerja keras untuk mencapai tujuan mereka dan terhubung dengan komunitas mereka melalui kreativitas, layanan dan tindakan.

"Keberhasilan Program IB kami secara langsung karena hubungan dan kerjasama yang baik antara tim akademik BIS dengan setiap siswa di BIS," jelas Elfira.

Bali Island School berlokasi di Sanur, Bali, dengan 200 siswa mulai dari Kelompok Bermain hingga kelas 12 dan menjadi sekolah internasional tertua berbasis di Bali.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas