Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Syarat Pasfoto untuk Daftar Akun LTMPT 2021: Mulai Ukuran hingga Warna Background

Ketentuan pasfoto daftar akun LTMPT 2021 di tahap verifikasi data siswa, mulai kualitas, warna background, dan ukuran maksimal.

Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Pravitri Retno W
zoom-in Syarat Pasfoto untuk Daftar Akun LTMPT 2021: Mulai Ukuran hingga Warna Background
Tangkap layar www.ltmpt.ac.id
Halaman Website portal.ltmpt.ac.id. Ketentuan pasfoto daftar akun LTMPT 2021 di tahap verifikasi data siswa, mulai kualitas, warna background, dan ukuran maksimal. 

TRIBUNNEWS.COM - Simak ketentuan atau syarat pasfoto yang diunggah ketika mendaftar akun LTMPT.

Akun LTMPT wajib dimiliki oleh kamu yang akan mendaftar SNMPTN 2021 dan UTBK-SBMPTN 2021.

Registrasi akun LTMPT dapat dilakukan melalui https://portal.ltmpt.ac.id.

Perlu diketahui, saat proses pendaftaran akun LTMPT diharuskan mengunggah pasfoto.

Baca juga: Segera Login portal.ltmpt.ac.id Registrasi Akun LTMPT Tahap I Ditutup 1 Februari 2021

Baca juga: Registrasi Akun LTMPT Tahap 1 Ditutup 1 Februari 2021, Peserta Diimbau Simpan Data Secara Permanen

Unggah pasfoto harus dilakukan ketika memasuki tahap verifikasi data siswa.

Tidak hanya itu, saat unggah pasfoto LTMPT 2021 juga ada ketentuan yang harus diperhatikan agar terhindar dari kendala seperti tidak bisa mengunggah.

Dikutip dari LTMPT.ac.id, disebutkan ketentuan pasfoto yang digunakan untuk saat mendaftar akun LTMPT, yakni sebagai berikut:

Berita Rekomendasi

1. Pasfoto ukuran 4x6 cm dengan resolusi minimal 200px X 300px (± 250 dpi) dan rasio aspek 2:3.

2. Latar belakang pasfoto harus polos berwarna apa saja, bertipe JPG/JPEG/PNG.

3. Ukuran minimal file pas foto adalah 80 KB.

4. Ukuran maksimal file pas foto adalah 300 KB.

5. Orientasi pas foto adalah vertikal/portrait.


6. Posisi badan dan kepala tegak sejajar menghadap kamera.

7. Kualitas foto harus tajam dan fokus.

8. Tidak ada bagian kepala yang terpotong dan wajah tidak boleh tertutupi ornamen.

9. Kepala terletak di tengah secara horizontal (jarak kepala ke batas kiri kurang lebih sama dengan jarak kepala ke bagian kanan).

Ketentuan tersebut tidak berbeda dengan ketentuan pada 2020.

Pendaftaran akun LTMPT tahap I

Untuk diketahui, pendaftaran akun LTMPT tahap I akan ditutup pada 1 Februari 2021 pukul 15.00 WIB.

Pihak Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) mengimbau agar pendaftar segera simpan permanen.

"Imbauan untuk seluruh siswa lulusan tahun 2021 AGAR SEGERA SIMPAN PERMANEN karena syarat untuk daftar SNMPTN dan UTBK-SBMPTN adalah MEMILIKI AKUN LTMPT," tulis ltmptofficial dalam keterangan unggahannya, Kamis (28/1/2021).

Bagi siswa lulusan tahun 2019, 2020, dan 2021 yang belum melakukan registrasi akun LTMPT dan akan mengikuti UTBK-SBMPTN, dapat melakukan Registrasi Akun LTMPT tahap II pada 07 Februari-12 Maret 2021.

Baca juga: Beredar Kabar Lulusan Madrasah Tak Bisa Daftar SNMPTN, LTMT Tegaskan Itu Hoaks dan Jelaskan Faktanya

Cara registrasi dan verifikasi akun LTMPTN 2021

Dikutip dari ltmpt.ac.id, berikut cara registrasi akun siswa dan verifikasi data.

Siswa mendaftar akun menggunakan NISN, NPSN dan tanggal lahir.

Siswa melakukan aktivasi akun menggunakan email.

Siswa melakukan verifikasi dan validasi akun.

Cara registrasi akun siswa

1. Buka laman https://portal.ltmpt.ac.id dan pilih tautan Daftar di sini.

2. Pilih menu siswa.

3. Masukkan NISN, NPSN dan tanggal lahir. Tekan tombol Selanjutnya.

4. Masukkan email aktif dan password.

5. Setelah klik tombol daftar, akan muncul notifikasi aktivasi akun.

6. Buka inbox/spam email Anda. Lakukan aktivasi akun.

7. Setelah akun aktif lakukan login ke laman https://portal.ltmpt.ac.id

Cara verifikasi data siswa

1. Login ke laman https://portal.ltmpt.ac.id menggunakan email dan password yang telah didaftarkan sebelumnya.

2. Anda akan diarahkan menuju dashboard portal LTMPT. Pilih menu Verifikasi dan Validasi Data Sekolah atau Siswa (VERVAL).

3. Di halaman verifikasi data siswa. Periksa data Anda dengan seksama. Isi kolom NIK, agama, alamat, nomor telepon, dan yang masih kosong.

Apabila ada kesalahan data, lakukan perubahan melalui sekolah Anda. Kemudian tekan tombol Perbarui Data.

4. Tekan tombol selanjutnya untuk berpindah ke halaman verifikasi riwayat sekolah.

Mohon untuk memeriksa kevalidan data. Jika terdapat kesalahan mohon untuk melakukan perbaikan melalui sekolah, setelah itu tekan tombol Perbarui Data.

5. Tekan tombol selanjutnya untuk berpindah ke halaman unggah pasfoto.

Unggah pasfoto terbaru Anda sesuai dengan ketentuan yang tertera.

6. Tekan tombol selanjutnya untuk berpindah ke halaman penyesuaian pasfoto.

7. Tekan tombol selanjutnya untuk berpindah ke halaman konfirmasi data.

8. Pastikan data Anda sudah benar. Jika sudah yakin, centang pernyataan dan tekan tombol Simpan permanen.

9. Jika sudah simpan permanen maka data Anda tidak dapat diubah kembali.

Silahkan unduh bukti permanen dengan mengklik tombol berwarna merah.

10. Silahkan simpan bukti permanen di tempat yang aman, jangan sampai hilang.

(Tribunnews.com/Fajar)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas