Kunci Jawaban Buku Tematik Kelas 2 SD Tema 8 Halaman 3 4 6 7 Pembelajaran 1 Subtema 1
Berikut pembahasan soal dan jawaban Buku Tematik tema 8 kelas 2: tentang Keselamatan di Rumah dan Perjalanan halaman 3, 4, 6, dan 7.
Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Gigih
2. duduk dengan posisi yang benar,
3. mengambil makan dan minum dengan tertib,
4. berdoa kepada Tuhan sesuai ajaran agama yang dianut,
5. makan pelan-pelan dan tidak terburu-buru,
6. tidak berbicara ketika makan,
7. setelah makan, mencuci tangan hingga bersih,
8. setelah makan, berdoa kepada Tuhan sesuai ajaran agama yang dianut.
Apa isi teks yang telah kamu baca pada halaman sebelumnya?
Jawaban:
Teks di atas berisi tentang aturan sarapan pagi untuk menjaga kesehatan tubuh
Apa kesimpulanmu terhadap isi teks pada halaman sebelumnya?
Jawaban:
Kita dianjurkan untuk melakukan sarapan pagi dengan makanan yang sehat dan dengan aturan yang benar.
Ayo Mengamati
Coba baca kembali teks “Aturan Ketika Sarapan Pagi” dengan teliti! Setiap kata “Tuhan” selalu ditulis dengan huruf besar. Huruf besar disebutkan juga dengan huruf kapital.
Perhatikan kalimat-kalimat di bawah ini!
1. Berdoa kepada Tuhan sesuai ajaran agama yang dianut.
2. Setelah makan, berdoa kepada Tuhan sesuai ajaran agama yang dianut.
Huruf kapital juga dipakai sebagai huruf pertama kata ganti Tuhan. Kata ganti Tuhan yang sering digunakan, misalnya:
1. Yang Maha Esa,
2. Yang Mahakuasa,
3. Yang Mahabesar,
4. Yang Maha Pengasih,
5. Yang Maha Penyayang, dan sebagainya.
Baca juga: Kunci Jawaban Kelas 4 SD Tema 9 Halaman 93 94 97 98 Buku Tematik: Menjaga Kelestarian Lingkungan
Ayo Menulis
Tuliskan lima kalimat menggunakan kata ganti Tuhan di bawah ini dengan benar!
Jawaban:
1. Tuhan Yang Maha Esa selalu menjadi pelindung bagi kita dari segala marabahaya.
2. Tuhan Yang Mahakuasa selalu memberikan rahmat-Nya kepada kita.
3. Yakinlah bahwa segalanya telah diatur oleh Tuhan Yang Mahabesar.
4. Tuhan Yang Maha Pengasih selalu memberi limpahan karunia kepada hambanya yang bersabar.
5. Kita senantiasa berdoa kepada Tuhan Yang Maha Penyayang agar diberi kenikmatan.
Ayo Bernyanyi
Masih ingatkah kamu apa yang dilakukan sebelum makan? Kita harus berdoa sebelum makan. Tujuan berdoa sebagai wujud syukur kepada Tuhan.
Bersyukur kepada Tuhan dapat diungkapkan melalui lagu. Misalnya, lagu “Terima Kasih, Ya Tuhan”. Lagu dapat dinyanyikan dengan tekanan nada kuat dan nada lemah.
Dengarkan penjelasan gurumu terlebih dahulu!
Sudah tahukah kamu tekanan nada kuat dan nada lemah pada lagu?
Perhatikan tanda berikut!
Tanda “ > ” berarti tekanan nada dari kuat perlahan-lahan melemah.
Tanda “ < ” berarti tekanan nada lemah.
Pada lagu berbirama 2/4, secara alami tekanan kuat terdapat pada ketukan pertama. Sedangkan tekanan lemah terdapat pada ketukan kedua.
Ayo Berlatih
Nyanyikan lagu “Terima Kasih, Ya Tuhan” mengikuti petunjuk berikut!
- Perhatikan tekanan nada kuat dan nada lemah pada lagu!
- Nyanyikan lagu secara berulang sesuai dengan tekanan nada kuat dan nada lemah pada lagu.
- Jika telah mahir, iringi lagu dengan tepukan mengikuti pola tertentu.
- Gunakan alat musik ritmis dalam mengiringi lagu.
- Jika alat musik ritmis tidak ada, dapat kamu iringi dengan bertepuk tangan.
Kegiatan Bersama Orang Tua
Orang tua membimbing anak dalam menyusun jadwal kegiatan di rumah agar siswa terbiasa disiplin.
*) Disclaimer: Kunci jawaban tersebut hanya sebagai panduan untuk orang tua mengoreksi jawaban anak.
(Tribunnews.com/Oktavia WW)
Berita lain terkait Kunci Jawaban Buku Tematik