Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Apa yang Dimaksud dengan Aqiqah? Berikut Penjelasan, Dasar Hukum, Ketentuan, Serta Hikmah

Berikut penjelasan mengenai aqiqah, serta dasar hukum, ketentuan, serta hikmahnya

Penulis: Faishal Arkan
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Apa yang Dimaksud dengan Aqiqah? Berikut Penjelasan, Dasar Hukum, Ketentuan, Serta Hikmah
Pixabay/DariuszSankowski
Berikut penjelasan mengenai pengertian, dasar hukum, ketentuan, hikmah aqiqah 

Sejarah mencatat, aqiqah pertama kali dilaksanakan oleh dua orang saudara kembar cucu Nabi Muhammad Saw, dari perkawinan Fatimah dengan Ali bin Abi Thalib, yakni Hasan dan Husein.

Adapun dalil tentang aqiqah berdasarkan sabda Rasulullah Saw, yang memilik arti:

Artinya: “Dari Samurah Ra., sesungguhnya Rasulullah saw berkata “Anak yang baru lahir masih tergadai sampai disembelihkan baginya aqiqah pada hari yang ketujuh dari hari lahirnya, dan hari itu juga hendaklah dicukur rambutnya, dan di beri nama.” (HR. At-Tirmizi).

Yang dimaksud dengan tergadai yakni, sebagaimana jaminan yang harus ditebus dengan membayar, maka seakan-akan hukumnya menjadi wajib bagi yang mampu.

Ketentuan Aqiqah

Ketentuan yang harus dipenuhi dalam ibadah aqiqah, di antaranya:

1. Umur binatang aqiqah sama dengan binatang kurban yakni kambing minimal berusia dua tahun dan sudah tanggal giginya.

Berita Rekomendasi

2. Pemanfaatan daging aqiqah sama dengan daging kurban yaitu disedekahkan kepada fakir miskin, tidak boleh dijual walaupun kulitnya.

3. Disunnahkan daging aqiqah dimasak terlebih dahulu sebelum dibagikan, atau mengundang saudara dan tetangga untuk datang menyantap daging yang sudah dimasak.

Orang yang melaksanakan aqiqah boleh memakan dan menyimpan sedikit dari daging tersebut, kecuali akikah karena nazar.

4. Waktu penyembelihan, disunnahkan dilangsungkan pada hari ketujuh

Jika tidak, maka pada hari keempat belas atau hari kedua puluh satu dari hari kelahirannya.

Apabila masih tidak memungkinkan maka dapat dilaksanakan kapan saja.

Maka pelaksanaan aqiqah adalah hari lahir minus satu hari.

Halaman
1234
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas