Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dampak Negatif Modernisasi terhadap Perubahan Sosial Budaya, Berikut Penjelasannya

Modernisasi adalah usaha untuk hidup sesuai dengan zaman dan konstelasi dunia sekarang.

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Inza Maliana
zoom-in Dampak Negatif Modernisasi terhadap Perubahan Sosial Budaya, Berikut Penjelasannya
KOMPAS/HERU SRI KUMORO
Ilustrasi korupsi. Berikut pengaruh negatif modernisasi terhadap perubahan sosial-budaya 

TRIBUNNEWS.COM - Simak dampak negatif modernisasi terhadap perubahan sosial budaya di dalam artikel ini.

Modernisasi adalah usaha untuk hidup sesuai dengan zaman dan konstelasi dunia sekarang.

Sementara itu, modernisasi yang dilakukan oleh bangsa Indonesia tentu saja membawa pengaruh terhadap budaya bangsa, baik pengaruh yang bersifat psotif, maupun pengaruh negatif.

Salah satu dampak dari modernisasi terdapat pada perubahan sistem sosial budaya.

Oleh karena itu, kita perlu menanamkan nilai-nilai luhur budaya bangsa sebagai landasan untuk menyikapi berbagai dinamika dan perubahan terhadap sistem sosial budaya yang diakibatkan oleh modernisasi.

Baca juga: Pengertian Modernisasi, Dampak Positif dan Dampak Negatifnya bagi Masyarakat

Baca juga: Modernisasi dan Globalisasi: Pengertian, Perbedaan, Dampak Positif dan Negatif

Lalu apa saja dampak negatif modernisasi terhadap perubahan sosial-budaya?

Dikutip dari buku Ilmu Pengetahuan Sosial SMP/MTs kelas IX, berikut pengaruh negatif modernisasi terhadap perubahan sosial budaya:

BERITA REKOMENDASI

Dampak Negatif Modernisasi terhadap Perubahan Sosial Budaya

1. Westernisasi

Westernisasi adalah suatu perbuatan seseorang yang mulai kehilangan nasionalisnya yang meniru atau melakukan aktivitas kebarat-baratam.

a. Faktor penyebab terjadinya westernisasi

- Kurangnya penguasaan dan berkembangnya IPTEK


- Masyarakat yang bersifat konsumtif terhadap barang-barang laur negeri

- Maraknya budaya Barat dan akulturasi budaya

- Munculnya keinginan untuk mencari kebebasan, seperti negara-negara barat

- Meniru gaya berbusana, rambut, serta gaya hidup ke barat-baratan

b. Dampak negatif westernisasi

- Lunturnya jiwa nasionalis dan jati diri bangsa

- Melunturkan semangat cinta akan bangsa dan budaya sendiri

- Gaya hidup yang bersifat konsumtif

- Mencari segala sesuatu yang instan

- Budaya Barat yang dikenal dengan konsep liberalisme, yang mengakibatkan munculnya pornografi, pergaulan bebas dan sebagainya

2. Demoralisasi

Dekadensi moral atau Demoralisasi adalah menurunnya atau merosotnya moral seseorang yang ditunjukkan dari perilaku yang bertentangan dengan nilai dan norma dalam masyarakat.

Macam-macam Demoralisasi:

- Pembunuhan

- Pencurian

- Korupsi

- Pergaulan bebas

- Dll

Akibat Demoralisasi adalah meningkatnya kriminalitas dalam masyarakat.

3. Kesenjangan Sosial Ekonomi

Kesenjangan sosial ekonomi dapat terjadi karena pembangunan dan modernisasi tidak dilaksanakan secara merata dan berimbang.

Ketidakmerataan dan ketidakseimbangan sangat membahayakan kehidupan sosial karena dapat memicu terjadinya kecemburuan sosial yang mempengaruhi goyahnya stabilitas nasional.

Penyebab kesenjangan sosial ekonomi yaitu:

- Kemiskinan

- Sempitnya lapangan pekerjaan

4. Kriminalitas

Kriminalitas dapat disebut juga sebagi segala bentuk tindakan yang melanggar norma hukum.

a. Faktor penyebab terjadinya kriminalitas

- Pertentangan dan persaingan

- Perbedaan ideologi politik

- Kepadatan dan komposisi penduduk

- Perbedaan kekayaan dan pendapatan

- Mentalitas yang labil

b. Akibat dari Kriminalitas

- Merugikan pihak lain baik materiel maupun imateriel

- Meruigkan masyarakat ecara keseluruhan

- Merugikan negara

- Mengganggu stabilats keamanan masyarakat

5. Pencemaran Lingkungan

Pencemaran lingkungan dapat disebut sebagai dampak dari interaksi manusia dnegan lingkungan alam.

Teknologi dan alat mesin yang digunakan oleh pabrik pengolahan ataupun industri menimbulkan dampak pencemaran bagi kehidupan manusia sebagai akibat modernisasi.

Pencemaran lingkungan dapat digolongkan sebagai berikut:

a. Pencemaran udara

Pencemaran udara terjadi jika udara tercemar oleh zat yang menganggu eksehatan terutama gangguan penapasan.

b. Pencemaran suara

Suara yang dapat mengganggu dan merusak pendengaran disebut kebisingan.

Suara bising yang melebihi kemampuan manisa untuk beradapatsi dapat menimbulkan gangguan ketenangan hidup.

c. Pencemaran oleh radiasi

Radiasi dapat menimbulkan pencemaran pada lingkungan dan berpengaruh pada tubuh di antaranya terjadi karena radiasi elektromagnet, gelombang mikro, radiasi laser, dll.

d. Pencemaran air

Pencemaran air meliputi pencemaran di perairan darat seperti danau dan sungai serta perairan laut.

e. Pencemaran tanah

Pencemaran tanah dapat bersumber dari tingkah laku, limbah rumah tangga, kegiatan pertanian dan pertambangan.

6. Kenakalan Remaja

Kenakalan remaja adalah semua perbuatan anak remaja yang berlawanan dengan ketetiban umum yang ditujukan pada orang, binatang dan barang-barang yang dapat menumbulkan bahaya atau kerugian pada pihak lain.

Salah satu faktor penyebab kenakalan temaja adalah pola hidup yang memperlihatkan penampilan yang tidak sesuai dengan keadaan yang sebenarnya demi diperolehnya gengsi.

(Tribunnews.com/Farrah Putri)

Berita lain terkait Materi Sekolah

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas