Bacaan Doa Ketika Memasuki Bulan Rajab
Terdapat sebuah doa yang diajarkan oleh Rasulullah SAW, yang dibaca ketika memasuki bulan Rajab.
Penulis: Lanny Latifah
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
TRIBUNNEWS.COM - Terdapat sebuah doa yang diajarkan oleh Rasulullah SAW, dan dianjurkan dibaca ketika memasuki bulan Rajab.
Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) mengikhbarkan awal Rajab 1443 H yang dimulai pada Kamis, 3 Februari 2022.
Keputusan ini didasarkan pada laporan tim rukyat yang tidak melihat hilal di seluruh Indonesia pada Selasa, 29 Jumadal Akhirah 1443 H /1 Februari 2022 M.
"Dari 22 titik lokasi rukyatul hilal bil fi'li yang tersebar di delapan provinsi, tidak satu pun yang berhasil melihat hilal. Rata-rata terhalang mendung dan hujan."
"Dengan demikian, maka umur bulan Jumadal Akhirah digenapkan (istikmal) 30 hari," kata Wakil Ketua Umum PBNU Bidang Keagamaan dan Hubungan Lembaga, KH Zulfa Mustofa, Selasa (1/2/2022) malam, dikutip dari laman nu.or.id.
Keputusan tersebut, menurut Kiai Zulfa, sesuai tuntunan Rasulullah dan pendapat imam mazhab yang empat (al-madzâhib al-arba’ah).
Karena, ketika hilal terhalang mendung, maka usia bulan digenapkan 30 hari.
Baca juga: Tim Perukyah Tak Lihat Hilal, PBNU Umumkan Awal Rajab 1443 H Kamis 3 Februari 2022
Baca juga: Keutamaan Bulan Rajab, Inilah Amalan Sunnah yang Dianjurkan untuk Dikerjakan Ketika Bulan Rajab
Doa Awal Bulan Rajab
Rasulullah mengajarkan sebuah doa yang bisa dibaca ketika memasuki bulan Rajab.
Doa itu berisi tentang harapan agar diberkahi dalam bulan Rajab dan bulan berikutnya hingga memasuki bulan Ramadhan.
Adapun doa tersebut yakni:
اللَّهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِى رَجَب وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَانَ
Allahumma barik lana fi Rajab wa Sya'ban wa ballighna Ramadhan
Artinya: "Ya Allah, berkahilah kami di bulan rajab dan sya’ban, serta perjumpakanlah kami dengan bulan ramadhan."