Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

10 Tips Memilih Jurusan SBMPTN 2022, Mulai dari Persiapan Diri hingga Pertimbangan Karier

10 tips memilih jurusan SBMPTN 2022, mulai dari persiapan diri hingga pertimbangan karier. Ada hal tertentu yang perlu dipertimbangkan sebelum kuliah.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Daryono
zoom-in 10 Tips Memilih Jurusan SBMPTN 2022, Mulai dari Persiapan Diri hingga Pertimbangan Karier
freepik.com
Ilustrasi mahasiswa belajar - 10 tips memilih jurusan SBMPTN 2022, mulai dari persiapan diri hingga pertimbangan karier. Ada hal tertentu yang perlu dipertimbangkan sebelum kuliah. 

TRIBUNNEWS.COM - Pendaftaran SBMPTN tahun 2022 masih berlangsung hingga 15 April 2022.

UTBK SBMPTN 2022 dapat diikuti oleh siswa lulusan tahun 2020, 2021, dan 2022 dari pendidikan menengah (SMA/MA/SMK dan sederajat), serta lulusan Paket C tahun 2020, 2021, dan 2022 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2022), dikutip dari ltmpt.ac.id.

Jalur masuk PTN melalui SBMPTN ini berdasarkan hasil UTBK saja atau hasil UTBK dan kriteria lain (yang ditetapkan bersama oleh PTN).

Pendaftar diperbolehkan memilih dua program studi pada satu PTN atau masing-masing satu prodi pada dua PTN.

Jika kamu ingin mendaftar SBMPTN 2022 dan bingung memilih jurusan, berikut ini Tribunnews merangkum tips memilih prodi SBMPTN, dikutip dari laman Universitas Pasuruan.

Baca juga: 12 Jurusan Paling Diminati di UI, ITB, IPB, UGM, dan UNAIR, Cek Daya Tampung 2022 serta Keketatan

Tips Memilih Jurusan SBMPTN

Ilustrasi mahasiswa yang sedang kuliah. Berikut 5 jurusan kuliah atau program studi yang terkesan nyeleneh, dari jurusan the Beatles hingga jurusan budidaya ganja.
Ilustrasi mahasiswa yang sedang kuliah. (flickr.com)

1. Kenali Passion Kamu

Berita Rekomendasi

Passion secara sederhana dapat diartikan sebagai dorongan dalam diri seseorang untuk mencapai tujuan.

Untuk mengetahui jurusan yang tepat untukmu, kamu dapat memulainya dengan memahami hal-hal yang kamu sukai.

Contohnya, kamu suka mata pelajaran Bahasa Inggris, maka kamu dapat mengambil jurusan Sastra Inggris atau Pendidikan Bahasa Inggris.

Setelah mengetahui hal yang disukai, pastikan kamu punya tekad untuk mendalaminya.

2. Gali Potensi Diri

Tidak ada salahnya kamu menggali potensi diri saat ini.

Hal ini bisa diketahui jika kamu mencari tahu tentang kegiatan atau hobi yang sering dilakukan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas