Biaya Kuliah Universitas Terbuka Lengkap dengan Cara Daftarnya
Berikut biaya kuliah Universitas Terbuka (UT) lengkap dengan cara daftarnya.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM - Berikut biaya kuliah Universitas Terbuka (UT) lengkap dengan cara daftarnya.
Biaya kuliah menjadi pertimbangan saat memilih perguruan tinggi, termasuk di Universitas Terbuka.
Lantas, berapa biaya kuliah di Universitas Terbuka?
Universitas Terbuka (UT) merupakan Perguruan Tinggi Negeri ke-45 di Indonesia yang diresmikan pada tanggal 4 September 1984, dikutip dari laman resmi UT.
Sementara itu, Universitas Terbuka (UT) memiliki 4 Fakultas di antaranya, Fakultas Ekonomi (FE), Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP), Fakultas Sains dan Teknologi (FST), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) untuk jenjang Diploma dan Sarjana.
Baca juga: Universitas Pancasila Teken Kerjasama Riset dengan Technische Universität Ilmenau Jerman
Kemudian Universitas Terbuka juga membuka jenjang Magister pada Program Pascasarjana dan program Doktor.
Bagi yang berminat mendaftar di Universitas Terbuka, dapat melakukan registrasi dengan mengakses laman admisi-sia.ut.ac.id.
Baca juga: Universitas di Amerika Serikat Berencana Luncurkan Kelas Virtual di Metaverse
Baca juga: Di Universitas Semarang, Bamsoet Ajak Bangun Ketahanan Budaya Bangsa
Biaya Kuliah Program Diploma dan Sarjana Skema Layanan Sistem Paket Semester (SIPAS)
Berikut biaya kuliah Program Diploma dan Sarjana Skema Layanan Sistem Paket Semester (SIPAS) yang dikutip dari laman resmi UT:
1. Program Diploma
- Perpajakan (Diploma III): Rp 1.150.000 - Rp 2.400.000
- Kearsipan (Diploma IV): Rp 1.150.000 - Rp 2.400.000
2. Program Sarjana
- PGSD Masukan Non Sarjana (AKPMM): Rp 1.600.000 - Rp 1.700.000