Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 2 SD Halaman 152 dan 153: Membuat 2 Soal Cerita
Berikut kunci jawaban Tema 6 Kelas 2 SD halaman 152 dan 153 subtema 3 pembelajaran 6. Berisi dua soal cerita dan jawabannya tentang berat benda.
Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Berikut kunci jawaban Tema 6 Kelas 2 SD halaman 152 dan 153 subtema 3 pembelajaran 6.
Buku Tematik Tema 6 Kelas 2 SD berjudul Merawat Hewan dan Tumbuhan.
Subtema 3 pada Buku Tematik berjudul Tumbuhan di Sekitarku.
Sebelum melihat kunci jawaban Buku Tematik, siswa dapat terlebih dahulu memahami soal kemudian menjawabnya sendiri.
Kunci jawaban pada artikel ini digunakan sebagai panduan dan pembanding oleh orang tua untuk mengoreksi pekerjaan anak.
Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 2 SD Halaman 152
Baca juga: Kunci Jawaban Tema 5 Kelas 2 Halaman 202, Ayo Berlatih: Sikap Sesuai Sila Keempat Pancasila
Halaman 4:
Berisi tentang penjelasan ons dan kg serta 5 pertanyaan tentang topik itu
Jawaban :
1 kg = 10 ons
10 kg
Maka hitunglah berat benda dibawah ini sesuai satuan ons atau kg.
1. 2 kg = 20 ons
2. 40 kg
3. 50 kg
4. 3 kg = 30 ons
5. 5 kg = 50 ons
Kunci Jawaban Tema 6 Kelas 2 SD Halaman 153
Halaman 5:
Berisi dua soal cerita dan jawabannya tentang berat benda dengan menggunakan satuan ukur kg dan ons.
1. Soal: Ibu membeli telur 1 kg. Ibu pun membeli ayam 5 ons. Ibu menambahkan belanjaannya dengan membeli 15 ons buah mangga. Berapa ons berat total belanjaan ibu?
Jawaban:
1 kg = 10 ons
Maka total belanjaan ibu adalah :
10 ons telur + 5 ons ayam + 15 ons mangga = Jadi berat belanjaan ibu adalah 30 ons
2. Soal: Budi memanen buah rambutan di halam rumah. Keranjang pertama berisi 10 ons rambutan. Pada keranjang kedua, berisi 15 ons rambutan. Lalu, pada keranjang ketiga ada 25 ons rambutan. Berapa kg buah rambutan yang dipanen Budi?
Jawaban :
Buah rambutan yang dipanen Budi adalah :
10 ons+ 15 ons + 25 0 ons
50 ons = 5 kg
*) Disclaimer:
Jawaban di atas hanya digunakan oleh orang tua untuk memandu proses belajar anak.
Soal ini berupa pertanyaan terbuka yang artinya ada beberapa jawaban tidak terpaku seperti di atas.
(Tribunnews.com,Widya)