Soal PTS, UTS Kelas 10 IPA Semester 2 Lengkap dengan Kunci Jawaban
Kunci jawaban dan soal PTS, UTS kelas 10 SMA IPA semester 2 atau genap lengkap dengan 15 soal pilihan ganda.
Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Daryono
TRIBUNNEWS.COM - Inilah soal Penilaian Tengah Semester (PTS) atau Ujian Tengah Semester (UTS) kelas 10 SMA 5 Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) semester 2.
Soal latihan untuk PTS atau UTS mata pelajaran IPA dalam artikel ini dilengkapi dengan kunci jawabannya.
Soal dan jawaban dapat digunakan untuk persiapan menghadapi PTS atau UTS.
Siswa silakan mengerjakan terlebih dahulu sebelum melihat kunci jawabannya.
Kunci jawaban hanya digunakan sebagai panduan orang tua untuk mengoreksi pekerjaan anak.
Baca juga: Kunci Jawaban PAI Kelas 4 Halaman 68 Kurikulum Merdeka: Tanda Balig
Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d pada jawaban yang benar!
1. Pada metagenesis tumbuhan lumut, fase yang dominan adalah ....
a. gametofit
b. sporofit
c. protonema
d. protalium
Jawaban: A
2. Garnetta menemukan beberapa tanaman yang memiliki ciri mahkota bunga berbilang lima, mahkota bunga berbentuk seperti terompet, buah berbentuk bulat atau buni, dan tepi daun berlekuk. Tanaman yang ditemukan Garnetta tersebut masuk dalam ordo ...
a. poales
b. rosales
c. solanales
d. cyperales
Jawaban: C
3. Perhatikan karakteristik berikut!
1. Memiliki notokorda
2. Memiliki tengkorak yang berisi otak.
3. Tidak memiliki tulang belakang.
4. Memiliki celah faring.
5. Sistem peredaran darah terbuka.
Karakteristik dari vertebrata ditunjukkan oleh nomor ....
a. 1, 2, dan 4
b. 1, 2, dan 3
c. 2, 3, dan 5
d. 2, 3, dan 4
Jawaban: A
4. Anggota filum Arthropoda yang tubuhnya sudah dapat dibedakan jelas antara kepala, dada, dan badan adalah ….
a. Crustacea
b. Arachnoidea
c. Myriapoda
d. Hexapoda
Jawaban: D
5. Kelompok Gymnospermae yang dapat dimanfaatkan sebagai tanaman hias adalah ....
a. Agathis
b. Dioon edule
c. Ginkgo biloba
d. Pinus merkusii
Jawaban: B
6. Kevin melakukan pengamatan terhadap suatu tanaman. Tanaman tersebut memiliki ciri-ciri sebagai berikut.
1. Memiliki kotiledon tunggal
2. Memiliki tulang daun sejajar
3. Dilindungi koleoriza dan koleoptil
4. Berkas vaskuler batang tipe kolateral tertutup
Berdasarkan ciri-ciri di atas, tanaman yang ditemukan Kevin adalah ...
a. Mimosa pudica
b. Ipomea batatas
c. Ananas comosus
d. Capsicum frutescens
Jawaban: C
7. Tubuh porifera tidak tersusun atas jaringan sejati tetapi dibentuk oleh sekumpulan sel-sel yang tersusun longgar. Salah satu lapisan selnya disebut pinakosit. Pinakosit memiliki fungsi antara lain ....
a. mengedarkan sari makanan dan oksigen ke sel-sel tubuh lainnya
b. membuang partikel sisa-sisa metabolisme
c. membuat spikula (serat spons)
d. melindungi tubuh bagian dalam
Jawaban: D
8. Berikut ini merupakan berbagai jenis gaya.
1. Gaya berat
2. Gaya gesek
3. Gaya magnet
4. Gaya pegas
5. Gaya normal
Yang merupakan bukan gaya sentuh ada pada nomor ....
a. 1, 2, dan 3
b. 1, 3, dan 4
c. 1, 2, dan 4
d. 1 dan 2
Jawaban: D
9. Besarnya gaya gravitasi antara dua benda yang berinteraksi adalah ….
a. sebanding dengan kuadrat jarak kedua benda
b. berbanding terbalik dengan konstanta gravitasi
c. berbanding terbalik dengan jarak kedua benda
d. sebanding dengan massa masing-masing benda
Jawaban: D
10. Berikut ini campuran yang bukan larutan adalah ....
a. Air dan gula
b. Air dan alkohol
c. Air dan NaCl
d. Air dan pasir
Jawaban: D
11. Ilmuwan J.R Glauber menemukan suatu garam yang dinamakan garam Glauber. Nama trivial dari senyawa garam Glauber adalah ….
a. dinatrium sulfat
b. natrium sulfit
c. natrium sulfat
d. natrium sulfida
Jawaban: C
Baca juga: Soal PTS, UTS Kelas 1 Tema 5 SBdP Semester 2, Lengkap dengan Jawaban
12. Padatan kalsium karbonat apabila dipanaskan akan terurai membentuk padatan kalsium oksida dan gas karbon dioksida. Berdasarkan informasi tersebut, rumus kimia yang tepat untuk senyawa kalsium karbonat, kalsium oksida dan karbon dioksida secara berurutan adalah ....
a. CaCO3, CaO, dan CO2
b. KCO3, KO, dan CO2
c. CO2, CaCO2, dan KO
d. CO, CaO, dan CaCO2
Jawaban: A
13. Perbandingan massa karbon dan massa oksigen pada senyawa CO2 adalah .... (Ar C = 12, O = 16)
a. 1 : 2
b. 2 : 3
c. 4 : 7
d. 3 : 8
Jawaban: D
14. Hukum II Newton dinyatakan sebagai "percepatan yang bekerja pada suatu benda berbanding lurus dengan resultan gaya, namun berbanding terbalik dengan massa benda". Hukum II Newton juga sering disebut sebagai Hukum …..
a. Termodinamika
b. Aksi-Reaksi
c. Mekanika
d. Gerak
Jawaban: D
15. Planet A dan planet B mengorbit bintang X. Planet A yang berjarak 4 tahun cahaya dari bintang X membutuhkan waktu 8 tahun untuk mengorbit bintang X. Jika planet B berjarak 9 tahun cahaya dari bintang X, waktu yang dibutuhkan planet B untuk mengorbit bintang X adalah …
a. 27 tahun
b. 45 tahun
c. 54 tahun
d. 63 tahun
Jawaban: A
(Tribunnews.com/Yurika)