Kunci Jawaban Informatika Kelas 7 Halaman 53 Kurikulum Merdeka: Aktivitas Individu TIK-K7-03
Berikut kunci jawaban Informatika Kelas 7 Halaman 53 Kurikulum Merdeka. Bagian Aktivitas Individu TIK-K7-03: Pencarian Informasi dari halaman 50-53
Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Berikut kunci jawaban Informatika Kelas 7 Halaman 53 Kurikulum Merdeka Aktivitas Individu TIK-K7-03.
Pada buku Informatika Kelas 7 Kurikulum Merdeka halaman 53 memuat soal dalam Aktitivas Lanjutan, Aktivitas Individu.
Siswa diminta untuk mencari informasi di internet.
Adapun informasi yang diminta yakni terkait acara kesenian dan kebudayaan di kota pada akhir minggu ini.
Kemudian informasi terkait bagaimana Candi Borobudur di Jawa Tengah berdiri dan tentang contoh proposal peringatan 17 Agustus di lingkungan RT.
Sebelumnya siswa diminta mempraktikkan mencari informasi terkait dengan pertanyaan Apa yang dimaksud dengan Covid-19?
Informasi tersebut dicari menggunakan salah satu mesin pendari google.com menggunakan keyword Covid-19.
Dijelaskan juga bahwa situs yang paling relevan ditampilkan paling atas dengan perhitungan PageRank dari Google.
Baca juga: Kunci Jawaban Informatika Kelas 7 Halaman 47 48 Kurikulum Merdeka: Pengelolaan Folder dan File
Adapun acuan artikel ini adalah Buku Informatika SMP Kelas VII oleh Maresha Caroline Wijanto dkk, yang diterbitkan Pusat Kurikulum dan Perbukuan Badan Penelitian dan Pengembangan dan Perbukuan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.
Kunci Jawaban Informatika Kelas 7 Halaman 53
1. Kalian ingin menghadiri acara kesenian dan kebudayaan di kota pada akhir minggu ini. Carilah informasi tentang acara tersebut di Internet!
2. Akhir semester ini sekolah akan mengadakan study tour ke Candi Borobudur di Jawa Tengah. Kalian diminta untuk mencari informasi tentang bagaimana candi ini berdiri. Carilah informasi tentang hal ini di internet!
3. Teman kalian datang ke rumah. Karena tidak memiliki smartphone, dia meminta bantuan kalian untuk mencarikan contoh proposal peringatan 17 Agustus di lingkungan RT. Carilah informasi tersebut!
Catat perkembangan pencarian dalam lembar kerja dan salin ke dalam buku kerja kalian.