Materi Soal Teks Eksplanasi: Pengertian, Struktur, dan Unsur Kebahasaannya
Inilah materi soal Teks Eksplanasi pada mata pelajaran Bahasa Indonesia Tingkat Lanjut Kelas 11 Kurikulum Merdeka.
Penulis: Lanny Latifah
Editor: Wahyu Gilang Putranto
1. Kata Benda
Kata benda yang menunjukkan atau merujuk pada benda atau objek yang akan dijelaskan, atau benda yang berkaitan dengan objek yang dijelaskan. Misalnya: erupsi gunung berapi, gerhana matahari, tanah longsor, forum komunikasi pecinta ikan arwana, dan sebagainya.
2. Kata Kerja
Teks eksplanasi menggunakan kata kerja. Kata kerja yang digunakan adalah terjadi, terbuat, disebabkan, dan mengakibatkan. Kata kerja-kata kerja ini digunakan untuk menjelaskan terjadinya atau terbentuknya sesuatu yang menunjukkan hubungan sebabakibat.
3. Kata Penghubung Kausalitas
Karena teks eksplanasi merupakan teks yang berisi sebab atau akibat terjadinya sesuatu, dalam teks ekplanasi banyak digunakan kata penghubung kausalitas: sebab, karena, dan turunannya berupa kata kerja, seperti disebabkan, diakibatkan, mengakibatkan, dan akibatya.
4. Kata Penghubung Kronologis
Selain kata penghubung kausalitas, dalam teks eksplanasi juga digunakan kata penghubung yang menyatakan urutan waktu (kronologis), seperti lalu, kemudian, setelah itu, dan sebelum itu.
Sumber: Buku Bahasa Indonesia Tingkat Lanjut Cakap Berbahasa dan Bersastra Indonesia SMA Kelas 11 Kurikulum Merdeka oleh Rahmah Purwahida dan Maman (2021).
*) Disclaimer: Materi soal di atas hanya digunakan oleh orang tua untuk memandu proses belajar anak dan materi hanya digunakan untuk referensi belajar anak.
(Tribunnews.com/Latifah)