Soal Ujian Sekolah PPKN Kelas 9 SMP/MTs USBN 2023, Disertai Kunci Jawaban
Berikut contoh soal Ujian Sekolah PPKN kelas 9 SMP/MTs tahun 2023, lengkap dengan kunci jawaban.
Penulis: Nurkhasanah
Editor: Nuryanti
Pernyataan yang menunjukkan wewenang Majelis Perwakilan Rakyat ditunjukkan oleh nomor....
A. (1), (2) dan (5)
B. (1), (2) dan (4)
C. (1), (3) dan (5)
D. (1), (2) dan (3)
Jawaban: D
10. Kemajuan teknologi memiliki dampak negatif di antaranya munculnya sifat egois dan individualisme, selain itu dalam hidup bermasyarakat generasi muda kurang memahami norma dan etika.
Usulan gagasan yang tepat untuk membangkitkan semangat bela negara generasi muda terkait dengan ilustrasi tersebut adalah....
A. menghargai dan mengenang pengorbanan pahlawan
B. memiliki sikap integritas yang tinggi terhadap asal usul
C. menerapkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari
D. menghidupkan karang taruna untuk pembinaan mental para pemuda
Jawaban: C
Baca juga: Soal Ujian Sekolah Bahasa Inggris Kelas 9 SMP 2023, Lengkap beserta Kunci Jawaban
11. Otonomi daerah adalah kewenangan daerah otonom untuk mengatur dan mengurus kepentingan masyarakat setempat menurut prakarsa sendiri berdasarkan....
A. kehendak masyarakat dan para pejabat di daerah
B. aspirasi masyarakat sesuai dengan peraturan perundang-undangan
C. anjuran pemerintah pusat yang disesuaikan dengan kondisi daerah
D. kehendak para wakil rakyat dan pemerintah daerah
Jawaban: B
12. Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 memiliki sifat ....
A. Tertulis, memuat norma-norma/ataruan-aturan/ketentuan-ketentuan yang harus dilaksanakan secara konstitusional dan memuat aturan yang sangat terperinci.
B. Merupakan hukum positif yang tertinggi, memuat norma-norma/aturan-aturan/ketentuan-ketentuan yang harus dilaksanakan secara konstitusional dan memuat aturan yang sangat terperinci.
C. Tertulis, merupakan hukum positif yang tertinggi, dan memuat aturan yang sangat terperinci.
D. Tertulis, memuat norma-norma/ataruan-aturan/ketentuan-ketentuan yang harus dilaksanakan secara konstitusional dan merupakan hukum positif yang tertinggi.
Jawaban: D
13. Perilaku hukum warga negara ditunjukkan dalam bentuk menaati aturan-aturan hukum yang berlaku dalam kehidupan masyarakat. Contoh perilaku hukum yang benar di lingkungan sekolah adalah ....
A. Mematuhi nasihat orang tua, bersikap sopan dan santun
B. Tekun belajar, menjaga kebersihan dan membuang sampah pada tempatnya
C. Menjaga nama baik masyarakat dan menghormati tata cara adat kebiasaan setempat
D. Taat dan tepat membayar pajak, mengendarai kendaraan sesuai dengan ketentuan yang berlaku
Jawaban: B
14. Hubungan Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia dengan Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 adalah ….
A. Proklamasi Kemerdekaan Indonesia lahir karena adanya Pembukaan Undang-Undang Dasar
B. Alinea pertama dalam pembukaan merupakan uraian singkat dari kalimat pertama proklamasi kemerdekaan
C. Alinea pertama, kedua dan ketiga dalam Pembukaan merupakan uraian rinci dari kalimat pertama proklamasi kemerdekaan
D. Alinea keempat dalam Pembukaan merupakan uraian rinci dari kalimat pertama proklamasi kemerdekaan.
Jawaban: A
15. Perhatikan gagasan-gagasan mengenai dasar negara berikut!
(1) Peri kebangsaan
(2) Kesejahteraan rakyat
(3) Mufakat dan demokrasi
(4) Kebangsaan Indonesia
(5) Kesejahteraan sosial
Gagasan yang dikemukakan oleh Mr. Moh. Yamin dalam proses perumusan dasar negara adalah ....
A. (1) dan (2)
B. (2) dan (3)
C. (3) dan (4)
D. (4) dan (5)
Jawaban: A
*) Disclaimer: Soal di atas hanya digunakan sebagai referensi siswa untuk belajar.
(Tribunnews.com, Nurkhasanah)