Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Biaya Kuliah S1 UMS 2023 Tiap Program Studi, Ada Biaya per SKS dan Dana Pengembang

Biaya Kuliah S1 UMS 2023 Tiap Program Studi, Ini harga per SKS dan dana pengembang kedokteran, keperawatan, ilmu gizi, hingga pendidikan olahraga.

Penulis: Arif Fajar Nasucha
Editor: Suci BangunDS
zoom-in Biaya Kuliah S1 UMS 2023 Tiap Program Studi, Ada Biaya per SKS dan Dana Pengembang
TribunSolo.com/Dok UMS
Ilustrasi- Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS). Berikut biaya kuliah S1 UMS 2023 tiap program studi, Ini harga per SKS dan dana pengembang kedokteran, keperawatan, ilmu gizi, hingga pendidikan olahraga. 

TRIBUNNEWS.COM - Pendaftaran mahasiswa baru 2023/2024 Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) dibuka hingga 26 Agustus 2023 untuk jalur Computer Based Test (CBT) dan Prestasi E-Seleksi/Rapor.

UMS merupakan satu dari beberapa universitas swasta yang ada di daerah Solo Raya.

Tepatnya, UMS beralamat di Jalan A. Yani, Pabelan, Kartasura, Sukoharjo, Jawa Tengah.

Pendaftaran UMS dapat dilakukan secara online melalui laman pmb.ums.ac.id.

Kemudian, CBT dilakukan dengan datang langsung ke UMS, di mana pengumuman dan registrasi dapat diselesaikan dalam waktu satu hari (One Day Service).

Dikutip dari laman resmi Penerimaan Mahasiswa Baru UMS, setidaknya terdapat 12 fakultas dengan total 35 program studi yang bisa dipilih.

Mulai dari program studi Kedokteran, Pendidikan Dokter Gigi, Teknik Informatika, Ilmu Komunikasi, Fisioterapi, hingga Pendidikan Agama Islam.

Baca juga: Jalur Mandiri Politeknik Negeri Jakarta 2023: Jadwal, Syarat, Biaya dan Alur Pendaftaran

Berita Rekomendasi

Biaya kuliah UMS 2023

Bagi lulusan SMA/SMK/MA yang berminat, tidak ada salahnya untuk menyimak biaya kuliah yang harus dikeluarkan selama di UMS.

1. Fakultas Kedokteran

- Kedokteran: biaya per SKS Rp 1.041.000, dana pengembang Rp 225.500.000

2. Fakultas Kedokteran Gigi

- Pendidikan Dokter Gigi: biaya per SKS Rp 899.000, dana pengembang Rp 182.800.000

3. Fakultas Komunikasi dan Informatika

- Ilmu Komunikasi: biaya per SKS Rp 317.000, dana pengembang Rp 16.400.000

- Teknik Informatika: biaya per SKS Rp 340.000, dana pengembang Rp 17.500.000

4. Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan

- Pendidikan Akuntansi: biaya per SKS Rp 257.000, dana pengembang Rp 11.100.000

- Pendidikan Kewarganegaraan: biaya per SKS Rp 234.000, dana pengembang Rp 9.200.000

- Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia: biaya per SKS Rp 258.000, dana pengembang Rp 11.100.000

- Pendidikan Bahasa Inggris: biaya per SKS Rp 278.000, dana pengembang Rp 13.200.000

- Pendidikan Matematika: biaya per SKS Rp 278.000, dana pengembang Rp 13.200.000

- Pendidikan Biologi: biaya per SKS Rp 278.000, dana pengembang Rp 13.400.000

- Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD): biaya per SKS Rp 281.000, dana pengembang Rp 14.600.000

- Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD): biaya per SKS Rp 261.000, dana pengembang Rp 9.200.000

- Pendidikan Geografi: biaya per SKS Rp 233.000, dana pengembang Rp 9.700.000

- Pendidikan Teknik Informatika: biaya per SKS Rp 278.000, dana pengembang Rp 11.300.000

- Pendidikan Olahraga: biaya per SKS Rp 284.000, dana pengembang Rp 11.800.000

Baca juga: Pendaftaran Jalur Mandiri Unpad 2023 Dibuka hingga 26 Juni, Berikut Syarat dan Cara Daftarnya

5. Fakultas Ekonomi dan Bisnis

- Manajemen: biaya per SKS Rp 304.000, dana pengembang Rp 16.900.000

- Akuntansi: biaya per SKS Rp 297.000, dana pengembang Rp 16.500.000

- Ekonomi Pembangunan: biaya per SKS Rp 285.000, dana pengembang Rp 12.500.000

6. Fakultas Hukum

- Ilmu Hukum: biaya per SKS Rp 324.000, dana pengembang Rp 16.900.000

7. Fakultas Teknik

- Teknik Mesin: biaya per SKS Rp 346.000, dana pengembang Rp 18.300.000

- Teknik Sipil: biaya per SKS Rp 346.000, dana pengembang Rp 18.300.000

- Teknik Elektro: biaya per SKS Rp 346.000, dana pengembang Rp 18.300.000

- Arsitektur: biaya per SKS Rp 346.000, dana pengembang Rp 18.300.000

- Teknik Kimia: biaya per SKS Rp 338.000, dana pengembang Rp 17.900.000

- Teknik Industri: biaya per SKS Rp 346.000, dana pengembang Rp 18.300.000

8. Fakultas Farmasi

- Farmasi: biaya per SKS Rp 457.000, dana pengembang Rp 33.600.000

9. Fakultas Psikologi

Psikologi: biaya per SKS Rp 342.000, dana pengembang Rp 15.600.000

10. Fakultas Geografi

Geografi: biaya per SKS Rp 271.000, dana pengembang Rp 10.300.000

11. Fakultas Agama Islam

- Pendidikan Agama Islam: biaya per SKS Rp 188.000, dana pengembang Rp 5.200.000

- Hukum Ekonomi Syariah: biaya per SKS Rp 177.000, dana pengembang Rp 5.200.000

- Ilmu Al-Quran dan Tafsir: biaya per SKS Rp 145.000, dana pengembang Rp 4.100.000

12. Fakultas Ilmu Kesehatan

- Keperawatan: biaya per SKS Rp 454.000, dana pengembang Rp 18.300.000

- Ilmu Gizi: biaya per SKS Rp 418.000, dana pengembang Rp 15.700.000

- Kesehatan Masyarakat: biaya per SKS Rp 407.000, dana pengembang Rp 14.500.000

- Fisioterapi: biaya per SKS Rp 448.000, dana pengembang Rp 16.400.000

Untuk lebih lengkapnya segera kunjungi situs PMB UMS di pmb.ums.ac.id atau klik di sini.

(Tribunnews.com/Fajar)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas