Pendaftaran Jalur Mandiri Unila 2023 Dibuka hingga 30 Juni, Ini Syarat dan Cara Daftarnya
Berikut jadwal, syarat, dan cara daftar jalur mandiri Unila 2023, pendaftaran masih dibuka hingga 30 Juni.
Penulis: Nurkhasanah
Editor: Garudea Prabawati
2. Melengkapi Biodata
Peserta akan memperoleh akun sesuai email dan password yang didaftarkan.
Peserta dapat login ke aplikasi dengan informasi akun yang dimiliki.
3. Memilih Jenis Pendaftaran
Peserta diarahkan memilih Jenis Pendaftaran (SMPTL/PMPAP/Prestasi Khusus dan atau Kelas Internasional FEB)
4. Melakukan Pembayaran
Peserta diminta melakukan pembayaran, khusus jalur PMPAP proses ini diabaikan.
Peserta akan mendapatkan PIN dan KAP pada Slip Pembayaran.
5. Menyelesaikan Pendaftaran
Peserta diminta untuk melengkapi dan melakukan finalisasi pendaftaran dengan memilih PT dan Program Studi tujuan sesuai kriteria pada pilihan prodi.
6. Submit dan Cetak Kartu
Setelah peserta melakukan finalisasi dengan menekan tombol submit, peserta bisa mencetak kartu peserta.
Proses pendaftaran dinyatakan berhasil dan sukses jika peserta berhasil mencetak kartu peserta.
Baca juga: Pendaftaran Jalur Mandiri Untidar 2023 Dibuka hingga 30 Juni, Ini Syarat dan Cara Daftarnya
Jadwal Seleksi Jalur Mandiri Unila 2023
1. Pendaftaran: 20 Juni - 30 Juni 2023
2. Pelaksanaan UTBK: 4 - 6 Juli 2023
3. Pengumuman: 13 Juli 2023
4. Masa Unduh Sertifikat Nilai UTBK: 14 - 20 Juli 2023
5. Masa Sanggah: 14 - 20 Juli 2023
6. Penentuan UKT dan Proses Registrasi: 15 Juli - 12 Agustus 2023
(Tribunnews.com/Nurkhasanah)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.