Cara Daftar Seleksi Mandiri UPN Veteran Jakarta 2023 Gelombang 2 di Laman pendaftaran.upnvj.ac.id
Berikut cara daftar Seleksi Mandiri UPN Veteran Jakarta 2023 Gelombang 2 di laman pendaftaran.upnvj.ac.id.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Endra Kurniawan
TRIBUNNEWS.COM - Berikut cara daftar Seleksi Mandiri UPN Veteran Jakarta 2023 Gelombang 2.
Mengutip dari Instagram @upnveteranjakarta, pendaftaran Seleksi Mandiri UPN Veteran Jakarta 2023 (SEMA UPNVJ) Gelombang 2 dibuka mulai Selasa, 11 Juli 2023 hingga 18 Juli 2023.
Adapun pendaftaran Seleksi Mandiri UPN Veteran Jakarta 2023 Gelombang 2 dilakukan secara online melalui laman pendaftaran.upnvj.ac.id.
Sebagai informasi, pendaftaran Seleksi Mandiri UPN Veteran Jakarta 2023 Gelombang 2 ini diperuntukkan bagi jenjang Diploma 3 dan Sarjana (D3-S1).
Cara Daftar Seleksi Mandiri UPN Veteran Jakarta 2023 Gelombang 2
Baca juga: Biaya Kuliah Jalur Mandiri UPN Veteran Jakarta 2023, Ini Besaran UKT Tiap Semesternya
- Akses laman pendaftaran.upnvj.ac.id
- Pilih jenjang 'Diploma 3 dan Sarjana'
- Klik 'Daftar Online'
- Masukan nama lengkap, tempat lahir, tanggal lahir, nomor peserta UTBK - SNBT Tahun 2023, NISN, NPSN, nomor telepon seluler, dan alamat email untuk mendapatkan Nomor Formulir dan Personal Identification Number (PIN)
- Konfirmasi data UTBK - SNBT Tahun 2023. Jika sesuai maka dapat melanjutkan langkah berikutnya dengan klik tombol 'Simpan'.
- Setelah itu, Nomor Formulir dan PIN yang akan dikirimkan melalui email
- Kemudian melakukan pembayaran melalui BNI, BSI dan atau BTN untuk mengaktifkan PIN
- Setelah melakukan pembayaran, login menggunakan Nomor Formulir dan PIN
- Unggah beberapa dokumen yang dibutuhkan
- Mencetak Kartu Peserta Pendaftaran SEMA UPNVJ
- Mencetak Kartu Peserta Ujian SEMA UPNVJ sesuai jadwal
Ketentuan Umum Daftar Seleksi Mandiri UPN Veteran Jakarta 2023
- Berasal dari peserta UTBK-SNBT Tahun 2023
- Pendaftar yang tidak memilih program studi di UPN “Veteran” Jakarta pada SNBT Tahun 2023 tetap dapat mengikuti SEMA UPNVJ Tahun 2023.
- Pendaftar dapat memilih program studi yang sama dengan atau berbeda dari pilihan pada SNBT Tahun 2023 (Merdeka Bertanggung jawab).
- Pendaftar hanya dapat memilih 2 (dua) program studi
- Biaya pendaftaran SEMA UPNVJ sebesar Rp 375.000
- Pembayaran dapat dilakukan di Bank Negara Indonesia (BNI), Bank Syariah Indonesia (BSI), dan Bank Tabungan Negara (BTN) melalui teller, ATM, m-banking, dan/atau internet banking.
Jadwal Seleksi Mandiri UPN Veteran Jakarta Gelombang 2
- Pendaftaran online: 11 - 18 Juli 2023
- Pembayaran Formulir Pendaftaran 11 - 18 Juli 2023
- Pengisian Tahapan Pendaftaran: 11 - 18 Juli 2023
- Cetak Kartu Peserta Pendaftaran: 11 Juli 2023
- Cetak Kartu Peserta Ujian: 20 Juli 2023
- Uji Coba Ujian Bela Negara (Online): 24 Juli 2023
- Pelaksanaan Ujian Bela Negara (Online): 27 Juli 2023
- Pengumuman Hasil Seleksi: 31 Juli 2023
- Pelaksanaan Tes Kesehatan: 1 Agustus 2023
- Pembayaran UKT dan SPI: 1 - 4 Agustus 2023
- Daftar Ulang Mahasiswa Baru: 1 - 4 Agustus 2023
- Pengumuman Hasil Kelulusan Cadangan: 5 Agustus 2023
- Pelaksanaan Tes Kesehatan: 6 Agustus 2023
- Pembayaran UKT dan SPI Daftar Ulang Mahasiswa Baru Cadangan: 6 - 7 Agustus 2023
- Daftar Ulang Mahasiswa Baru Cadangan: 6 - 7 Agustus 2023
(Tribunnews.com/Farrah Putri)
Artikel Lain Terkati UPN Veteran Jakarta