Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi Tahap 1 Beasiswa Unggulan 2023, Diumumkan Besok 30 Agustus
Hasil seleksi tahap 1 Beasiswa Unggulan 2023 akan diumumkan pada Rabu, (30/8/2023), ini cara ceknya di laman https://beasiswaunggulan.kemdikbud.go.id
Penulis: Lanny Latifah
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Hasil seleksi tahap 1 Beasiswa Unggulan 2023 dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) akan diumumkan pada Rabu, (30/8/2023).
Diketahui, jadwal tersebut ditetapkan setelah adanya penundaan pengumuman seleksi tahap 1 Beasiswa Unggulan 2023.
Awalnya, pengumuman seleksi tahap 1 Beasiswa Unggulan 2023 dijadwalkan pada tanggal 23 Agustus 2023.
"Sehubungan dengan banyaknya pendaftar Beasiswa Unggulan yang harus diseleksi pada Tahap 1, dengan ini kami sampaikan bahwa pengumuman hasil seleksi tahap 1 yang sebelumnya dijadwalkan pada tanggal 23 Agustus 2023 ditunda menjadi tanggal 30 Agustus 2023." tulis keterangan di laman beasiswaunggulan.kemdikbud.go.id.
Baca juga: Tahap Seleksi Beasiswa CIMB Niaga 2023, Pendaftaran Terakhir 5 September 2023
Pengumuman hasil seleksi dapat diakses melalui laman https://beasiswaunggulan.kemdikbud.go.id/.
Selain itu, peserta juga dapat mengecek pengumuman melalui email masing-masing.
Diketahui, Beasiswa Unggulan merupakan pemberian biaya pendidikan oleh pemerintah Indonesia kepada putra-putri terbaik bangsa Indonesia pada perguruan tinggi penerima peserta didik program Beasiswa Unggulan pada jenjang S1, S2, dan S3.
Beasiswa Unggulan terdiri atas Beasiswa Masyarakat Berprestasi, Beasiswa Pegawai Kemendikbudristek, Beasiswa Unggulan Penyandang Disabilitas.
Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi Tahap 1 Beasiswa Unggulan 2023:
1. Buka laman https://beasiswaunggulan.kemdikbud.go.id/app/login atau klik di sini.
2. Masukkan Email atau NIK yang digunakan saat mendaftar.
3. Masukkan Password.
4. Masukkan hasil perhitungan Captcha yang telah tersedia.
5. Klik Sign In.
6. Halaman akan menampilkan Pengumuman Hasil Seleksi Tahap 1 Beasiswa Unggulan 2023.
Baca juga: Pendaftaran Beasiswa Aspirasi S2 Kominfo 2023: Syarat Umum, Khusus dan Dokumen
Jadwal Pendaftaran Seleksi Beasiswa Unggulan 2023
1. Pendaftaran Beasiswa Unggulan : 03 s.d. 17 Agustus
2. Seleksi Tahap I : 18 s.d. 22 Agustus
3. Pengumuman Hasil Seleksi Tahap I : 30 Agustus
4. Seleksi Tahap II : 04 s.d. 12 September
5. Pengumuman Hasil Seleksi Tahap II : 18 September
6. Pembekalan dan Penjelasan Teknis Penanda tanganan Kontrak : 21 s.d. 30 September
(Tribunnews.com/Latifah)