Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Contoh Soal PTS, UTS Bahasa Indonesia Tema 1 Kelas 2 SD Semester 1 K13 dan Kunci Jawaban

Simak contoh soal PTS atau UTS Bahasa Indonesia Tema 1 Kelas 2 SD Kurikulum 2013 beserta kunci jawabannya.

Penulis: Nurkhasanah
Editor: Nanda Lusiana Saputri
zoom-in Contoh Soal PTS, UTS Bahasa Indonesia Tema 1 Kelas 2 SD Semester 1 K13 dan Kunci Jawaban
Tribunnews.com
Simak contoh soal PTS atau UTS Bahasa Indonesia Tema 1 Kelas 2 SD Kurikulum 2013 beserta kunci jawabannya. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut contoh soal Penilaian Tengah Semester (PTS) atau Ujian Tengah Semester (UTS) Bahasa Indonesia Tema 1 Kelas 2 SD Kurikulum 2013.

Terdapat 15 contoh soal PTS, UTS Bahasa Indonesia Tema 1 Kelas 2 SD Kurikulum 2013 dalam artikel ini, lengkap dengan kunci jawabannya.

Contoh soal Bahasa Indonesia Tema 1 Kelas 2 SD dalam artikel ini dapat digunakan untuk persiapan menghadapi PTS, UTS.

Siswa diharapkan mengerjakan soal secara mandiri terlebih dahulu sebelum melihat kunci jawabannya.

Baca juga: Soal PTS, UTS Bahasa Jawa Kelas 2 SD Semester 1 K13 dan Kunci Jawaban

1. Kalimat yang berfungsi untuk mengajak orang lain disebut ....
a. kalimat perintah
b. kalimat ajakan
c. kalimat saran

Jawaban: b

2. "Ayo, Hasna. Kita ajak teman yang lain."
Merupakan contoh dari kalimat ……
a. Kalimat ajakan
b. kalimat perintah
c. kalimat larangan

BERITA TERKAIT

Jawaban: a

3. Tuliskan kalimat ajakan yang terdapat pada percakapan di bawah ini!

Dino: Do, ayo kita bermain bola di lapangan.
Yudo: Ayo, Din. Kita ajak teman yang lain.
Dino: Boleh saja. Semakin banyak teman, akan lebih menyenangkan.
Yudo: Tapi, Din, kita ke lapangannya pakai apa?
Dino: Kamu naik bonceng pakai sepedaku Do.

a. Tapi, Din, kita ke lapangannya pakai apa?
b. Kamu naik bonceng pakai sepedaku Do.
c. Ayo, Din. Kita ajak teman yang lain.

Jawaban: c

4. Kata yang memiliki unsur kalimat ajakan adalah…
a. ayo
b. silahkan
c. tidak

Jawaban: a

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas