Kunci Jawaban Pendidikan Pancasila Kelas 7 Halaman 35-36 Kurikulum Merdeka Bab 1: Uji Kompetensi
Berikut ini kunci jawaban Pendidikan Pancasila Kelas 7 Kurikulum Merdeka Halaman 35-36 Kurikulum Merdeka Bab 1: Uji Kompetensi
Penulis: Rinanda DwiYuliawati
Editor: Garudea Prabawati

TRIBUNNEWS.COM - Simak kunci jawaban Pendidikan Pancasila Kelas 7 halaman 35-36 Kurikulum Merdeka dalam artikel berikut ini.
Mata pelajaran Pendidikan Pancasila kali ini membahas tentang bagian Bab 1: Sejarah Kelahiran Pancasila.
Kunci jawaban mata pelajaran Pendidikan Pancasila Kelas 7 Kurikulum Merdeka dalam artikel ini bisa menjadi referensi atau panduan siswa dalam belajar.
Baca juga: Kunci Jawaban Pendidikan Pancasila Kelas 7 Halaman 24 Kurikulum Merdeka Bab 1: Ayo Menganalisis
Berikut kunci jawaban Pendidikan Pancasila Kelas 7 Halaman 35-36 Kurikulum Merdeka:

Uji Kompetensi
Jawablah pertanyaan berikut ini dengan benar!
1. Mengapa tanggal 1 Juni diperingati sebagai hari kelahiran Pancasila?
Jawaban: Alasan tanggal 1 Juni ditetapkan sebagai Hari Lahir Pancasila adalah berdasarkan peristiwa sejarah pertama kalinya Pancasila sebagai negara diperkenalkan oleh Ir. Soekarno, dalam sidang Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI) pada tanggal 1 Juni 1945.
Tanggal 1 Juni diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila berdasarkan momentum sidang BPUPKI pada 28 Mei-1 Juni 1945 silam.
Dalam sidang BPUPKI, para tokoh mulai dari Muhammad Yamin, Soepomo, dan Soekarno menyampaikan gagasannya terkait dasar negara Indonesia merdeka.
2. Tuliskan rumusan Pancasila berdasarkan sidang Panitia Sembilan!
Jawaban: rumusan dasar negara berdasarkan Sembilan yang dikenal sebagai Piagam Jakarta.
-Ketuhanan Yang Maha Esa dengan kewajiban menjalankan syariat Islam bagi pemeluknya
-Kemanusiaan yang adil dan beradab
-Persatuan Indonesia
-Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan
-Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
3. Detik-detik menjelang proklamasi kemerdekaan terjadi peristiwa “penculikan” di Rengasdengklok, mengapa hal itu bisa terjadi?
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.