Kunci Jawaban IPA Kelas 9 Halaman 150 Kurikulum Merdeka: Mari Uji Kemampuan Kalian
Berikut ini merupakan kunci jawaban buku pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) SMP / MTS Kelas 9 halaman 150 Kurikulum Merdeka.
Penulis: Namira Yunia Lestanti
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM – Simak, berikut ini merupakan kunci jawaban buku pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) SMP / MTS Kelas 9 halaman 150 Kurikulum Merdeka.
Pada buku pelajaran IPA SMP / MTS Kelas 9 halaman 150 Kurikulum Merdeka terdapat soal latihan tentang persilangan monohibrid dan dihybrid.
Dalam soal tersebut siswa diminta menganalisis dan menjawab sejumlah pertanyaan yang telah terlampir.
Sebagai catatan, sebelum melihat kunci buku pelajaran IPA SMP / MTS Kelas 9 halaman 150 Kurikulum Merdeka, siswa diminta untuk terlebih dahulu menjawab soal secara mandiri.
Kunci jawaban ini digunakan sebagai panduan dan pembanding oleh orang tua untuk mengoreksi pekerjaan anak.
Berikut Kunci jawaban buku pelajaran IPA SMP / MTS Kelas 9 halaman 150 Kurikulum Merdeka: Mari Uji Kemampuan Kalian
Mari Uji Kemampuan Kalian
Baca juga: Kunci Jawaban IPA Kelas 9 SMP/MTS Halaman 145 Kurikulum Merdeka: Mengingat dan Memahami
Mengingat dan Memahami
1. Mengapa Mendel melakukan percobaan terkait pewarisan sifat menggunakan kacang ercis?
Jawaban :
Gregor Mendel melakukan percobaan terkait pewarisan sifat menggunakan kacang ercis (Pisum sativum) karena tanaman ini memiliki beberapa karakteristik yang membuatnya menjadi organisme yang cocok untuk penelitian genetika pada zamannya.
Beberapa alasan mengapa Mendel memilih kacang ercis antara lain:
- Kacang ercis memiliki siklus hidup singkat, yang memungkinkan Mendel untuk melakukan banyak percobaan dalam waktu yang relatif singkat.
- Tanaman kacang ercis memiliki struktur bunga yang mengandung organ reproduksi jantan (stamen) dan organ reproduksi betina (pistil), memungkinkan persilangan dan pengendalian polinasi dengan mudah.