Cara Pemilihan Sekolah PPDB Jakarta 2024 Jalur Zonasi SMP dan SMA, Cek Ketentuan Pendaftaran
Berikut cara daftar dan memilih sekolah PPDB Jakarta 2024 untuk jalur zonasi SMP dan SMA, lengkap dengan ketentuan memilih sekolah dan prioritasnya.
Penulis: Muhammad Alvian Fakka
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Berikut cara daftar dan memilih sekolah PPDB Jakarta 2024 untuk jalur zonasi SMP dan SMA.
Tahapan pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Jakarta jenjang SMPN dan SMAN tahun ajaran 2024/2025 jalur zonasi dibuka.
Menurut jadwal pendaftaran, pemilihan sekolah PPDB Jakarta 2024 jalur zonasi SMP dan SMA dapat dilakukan mulai hari ini, Senin (24/6/2024) pukul 08.00 WIB.
Adapun pendaftaran pemilihan sekolah PPDB Jakarta 2024 jalur zonasi SMP dan SMA dapat dilakukan secara online melalui laman ppdb.jakarta.go.id.
Lantas bagaimana kententuan pendataran dan pemilihan sekolah SMP dan SMA di PPDB Jakarta 2024 jalur zonasi?
Ikuti cara pemilihan sekolah PPDB Jakarta 2024 jalur zonasi SMP dan SMA berikut ini mengutip Juknis PPDB tahun ajaran 2024/2025.
Cara Daftar dan Memilih Sekolah di PPDB Jakarta 2024 Jalur Zonasi SMP-SMA
Simak cara daftar dan memilih sekolah di PPDB Jakarta 2024 untuk SMP dan SMA, mengutip juknis resminya, sebagai berikut:
1. Akses laman PPDB Jakarta 2024: ppdb.jakarta.go.id atau klik LINK;
2. Logi dengan cara input Nomor Peserta dan Password;
3. Memilih sekolah tujuan;
4. Mencetak tanda bukti pemilihan sekolah tujuan;
Baca juga: Cara Pilih Sekolah, Pantau Seleksi, dan Lapor Diri PPDB Jakarta 2024, Peserta Wajib Tahu
Hari terakhir pendaftaran pemilihan SMP atau SMA di PPDB Jakarta 2024 akan ditutup pada 25 Juni 2024 pukul 23.59 WIB.
Selanjutnya calon peserta didik baru (CPDB)/Orang Tua/Wali yang telah melakukan pemilihan sekolah tujuan dapat memantau hasil seleksi PPDB Jakarta jalur zonasi SMP dan SMA sebagai berikut:
Cara Cek Hasil Seleksi PPDB Jakarta 2024 Jalur Zonasi SMP dan SMA
- Akses laman publik PPDB di https://ppdb.jakarta.go.id;
- Memilih jenjang dan jalur yang sesuai;
- Klik menu seleksi dilanjutkan melihat sekolah pilihan.
Pengumuman hasil seleksi PPDB Jakarta Jalur Zonasi SMP dan SMA akan dilaksanakan pada tanggal 26 Juni 2024 pukul 17.00 WIB.
Ketentuan Pemilihan Sekolah SMP dan SMA di PPDB Jakarta Jalur Zonasi
- CPDB dapat memilih sekolah tujuan paling banyak 3 (tiga) Sekolah, sesuai daftar zona sekolah yang telah ditetapkan;
- CPDB yang belum diterima di sekolah tujuan, dapat mendaftar di Sekolah lain selama jadwal pendaftaran Jalur Zonasi masih berlangsung.
- CPDB yang sudah diterima sementara di sekolah tujuan, tidak dapat mengganti pilihan sekolah lain.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.