Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kunci Jawaban IPAS Kelas 5 SD Halaman 162 Kurikulum Merdeka: Bagaimana Bentuk Indonesiaku?

Simak kunci jawaban IPAS Kelas 5 SD halaman 162 Kurikulum Merdeka terdapat dalam artikel berikut.

Penulis: Gabriella Gunatyas
Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Kunci Jawaban IPAS Kelas 5 SD Halaman 162 Kurikulum Merdeka: Bagaimana Bentuk Indonesiaku?
static.buku.kemdikbud.go.id
Inilah kunci jawaban IPAS kelas 5 SD halaman 162 Kurikulum Merdeka. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut kunci jawaban mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS) kelas 5 Sekolah Dasar (SD) halaman 162 Kurikulum Merdeka.

Pada materi pembahasan mata pelajaran IPAS kelas 5 SD halaman 162, siswa akan belajar tentang Letak geografis wilayah Indonesia.

Sebelum mengerjakan latihan soal, siswa diminta membaca materi singkat yang ada di halaman 161.

Mengacu materi tersebut, siswa diminta mengerjakan latihan soal yang ada di halaman 162.

Kunci jawaban IPAS kelas 5 SD halaman 162 Kurikulum Merdeka:

BAB 6 Indonesiaku Ka Indonesiaku Kaya Raya

Laut Indonesia terkenal dengan pemandangan bawah lautnya yang cantik.

Ikan yang beragam jenisnya, kerang, tanaman laut, dan terumbu karang menjadi pesona tersendiri lautan Indonesia.

Berita Rekomendasi

Inilah Indonesia kita yang kaya alamnya.

Selain memiliki kekayaan di perairan, negara kita juga memiliki kekayaan di daratan, lho! Apa saja kekayaan alam kita?

Lalu, bagaimana sebenarnya bentuk negara kita yang kaya ini?

Baca juga: Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 9 Halaman 110 Kurikulum Merdeka: Menilai Desain Poster

Yuk, kita pelajari bersama di bab ini!

Tujuan Pembelajaran

1. Menelaah kondisi geografis wilayah Indonesia sebagai negara kepulauan atau maritim dan agraris serta mengidentifikasi kekayaan alam.

Kunci Jawaban dmmmgmmfgmfjudsmfmsdfdf
Kunci jawaban IPAS Kelas 5 SD halaman 162 Kurikulum Merdeka.

2. Mengidentifikasi dan menunjukan kekayaan alam yang ada disekitarnya dan merefleksikannya terhadap kekayaan Indonesia.

Topik A: Bagaimana Bentuk Indonesiaku

Pertanyaan Esensial

1. Apa fungsi peta?

Jawaban: Peta berfungsi memberikan informasi kepada pembacanya mengenai letak relatif suatu daerah terhadap daerah lainnya di permukaan bumi.

Letak dapat dibedakan seperti letak astronomis, letak geografis, dan letak administrasi.

2. Bagaimana letak dan kondisi geografis wilayah Indonesia?

Jawaban: Indonesia terletak di antara dua samudra besar dunia, yaitu Samudra Pasifik dan Samudra Hindia, di antara dua benua besar yaitu Benua Asia dan Benua Australia, dan pada pertemuan dua rangkaian pegunungannya, yaitu Sirkum Pasifik dan Sirkum Mediterania.

3. Apa sajakah pengaruh letak geografis Indonesia terhadap kehidupan sosial masyarakat?

Jawaban: Secara geografis, Indonesia terletak di antara dua benua dan dua samudra.

Indonesia terletak di antara Benua Asia dan Benua Australia, dan di antara Samudra Hindia dan Samudra Pasifik.

Dengan hal itu, Indonesia mendapatkan keuntungan, yaitu mudahnya teknologi dan kemajuan yang masuk ke Indonesia.

4. Mengapa Indonesia disebut negara kepulauan?

Jawaban: Karena Indonesia memiliki banyak pulau-pulau.

5. Mengapa Indonesia disebut negara maritim dan agraris?

Jawaban: Disebut negara maritim karena sebagian besar wilayah Indonesia merupakan perairan atau kawasan laut yang luas.

Sedangkan Indonesia disebut negara agraris karena sebagian besar penduduknya bermata pencaharian bercocok tanam atau sebagai petani.

*) Disclaimer:

- Kunci jawaban di atas hanya digunakan oleh orang tua atau wali untuk memandu proses belajar siswa.

- Siswa diharapkan mengerjakan latihan soal terlebih dahulu sebelum melihat kunci jawaban.

(Tribunnews.com/Gabriella)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas