Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 5 Halaman 56 57 Kurikulum Merdeka

Simak soal dan kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 5 halaman 56 57 Kurikulum Merdeka dalam artikel berikut ini.

Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Wahyu Gilang Putranto
zoom-in Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 5 Halaman 56 57 Kurikulum Merdeka
Buku Bahasa Indonesia Kelas 5 Kurikulum Merdeka
bab 3 Buku Bahasa Indonesia Kelas 5 Kurikulum Merdeka 

TRIBUNNEWS.COM - Simak soal dan kunci jawaban Bahasa Indonesia kelas 5 halaman 56 57 Kurikulum Merdeka dalam artikel berikut ini.

Bab 3 dimulai dari halaman 52-74, dengan topik pembelajaran Ekspresi Diri Melalui Hobi.

Bab ini mengajarkan peserta didik untuk menjadi siswa yang kreatif dan berkomitmen dalam mengembangkan bakat diri serta tulus dalam menghargai karya orang lain.

Melalui kegiatan belajar yang ada, peserta didik diminta untuk mendalami kisah sebuah prestasi lewat hobi, berkomunikasi melalui surat dengan tokoh inspiratif, serta menulis teks prosedur tentang pembuatan sebuah karya kreatif.

Unsur kebahasaan yang akan peserta didik pelajari pada bab ini adalah teks prosedur, menulis surat, awalan me, akhiran -lah, -kan.

Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 5 Halaman 56 57 Kurikulum Merdeka

Menyimak

Materi bahas bahasa kali ini adalah mengenali makna imbuhan me-. Perhatikan penjelasan pada kotak di bawah ini lalu kerjakan latihan di bawahnya.

Imbuhan me-

Imbuhan me- adalah awalan yang membentuk kata dasar menjadi kata kerja.

Berita Rekomendasi

Beberapa makna imbuhan me- adalah sebagai berikut.

a. Melakukan suatu pekerjaan

Contoh: membeku, mendidih, mengecil

c. Mengerjakan sesuatu dengan alat

Contoh: menggunting, mencangkul, memblender

Baca juga: Kunci Jawaban IPAS Kelas 5 SD Halaman 236 Kurikulum Merdeka: Uji Pemahaman

Perhatikan bahwa terdapat penyesuaian jika kita menggabungkan kata dasar dan awalan me-.
• Imbuhan me- menjadi mem jika kata dasar dimulai dengan huruf p
• Imbuhan me- menjadi meng jika kata dasar dimulai dengan huruf k, g
• Imbuhan me- menjadi men jika kata dasar dimulai dengan huruf c
• Imbuhan me- tidak berubah jika kata dasar dimulai dengan huruf m
• Imbuhan me- mengubah kata dasar dengan awalan t menjadi n jika mendapat imbuhan me-

Latihan

Simak kembali teks “Ekspresi Diri Melalui Hobi” pada halaman sebelumnya.

Dapatkah kalian menemukan kata-kata yang mendapat imbuhan me-?

Dapatkah kalian menentukan kata dasar dan makna imbuhannya?

Salinlah tabel ini pada buku kalian dan lanjutkan mengisinya. Nomor satu pada tabel dibuat sebagai contoh.

  1. Kata Berimbuhan me- : memotong
    Kata Dasar: potong
    Makna: melakukan suatu pekerjaan

    Jawaban:
  2. Kata Berimbuhan me- : menempel
    Kata Dasar: tempel
    Makna: melakukan suatu pekerjaan
  3. Kata Berimbuhan me- : menggambar
    Kata Dasar: gambar
    Makna: melakukan suatu pekerjaan
  4. Kata Berimbuhan me- : mengeja
    Kata Dasar: eja
    Makna: melakukan suatu pekerjaan
  5. Kata Berimbuhan me- : memijit
    Kata Dasar: pijit
    Makna: melakukan suatu pekerjaan
  6. Kata Berimbuhan me-: menjiplak
    Kata Dasar: jiplak
    Makna: melakukan suatu pekerjaan
  7. Kata Berimbuhan me-: melihat
    Kata Dasar: lihat
    Makna: melakukan suatu pekerjaan
  8. Kata Berimbuhan me-: menarik
    Kata Dasar: tarik
    Makna: melakukan suatu pekerjaan
  9. Kata Berimbuhan me-: memotret
    Kata Dasar: potret
    Makna: melakukan suatu pekerjaan dengan alat

Disclaimer:

Jawaban di atas hanya digunakan oleh orang tua untuk memandu proses belajar anak.

Soal ini berupa pertanyaan terbuka yang artinya ada beberapa jawaban tidak terpaku seperti di atas.

(Tribunnews.com, Andari Wulan Nugrahani)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas