Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Gagasan Utama: Pengertian, Cara Menentukan, dan Contohnya

Pada setiap teks, gagasan utama memainkan peran yang sangat penting dalam menyampaikan informasi kepada pembaca. 

Penulis: Widya Lisfianti
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Gagasan Utama: Pengertian, Cara Menentukan, dan Contohnya
Skolla
Gagasan Utama: Pengertian, Cara Menentukan, dan Contoh 

TRIBUNNEWS.COM - Pada setiap teks, gagasan utama memainkan peran yang sangat penting dalam menyampaikan informasi kepada pembaca. 

Gagasan ini tidak hanya menjadi inti dari keseluruhan tulisan, tetapi juga memberikan arahan yang jelas tentang apa yang akan dibahas. 

Pengertian Gagasan Utama

Gagasan utama atau disebut juga dengan pikiran utama adalah suatu hal umum yang dibahas dalam sebuah paragraf.

Gagasan utama ini merupakan informasi yang menjadi topik pembicaraan atau permasalahan di dalam paragraf tersebut.

Cara Menentukan Gagasan Utama

Cara cepat dalam menentukan gagasan utama adalah dengan menentukan permasalahan yang menjadi pokok pembicaraan di dalam paragraf tersebut. 

Pokok pembicaraan dapat dilihat dari seringnya hal tersebut dibahas di dalam kalimat lain.

Contoh Gagasan Utama

Bersepeda dapat menjadi pilihan gaya hidup sehat di sela kesibukan yang semakin padat. Bersepeda dapat dilakukan dengan berbagai pilihan waktu yang fleksibel, seperti bersepeda saat ke kantor atau ke pasar. Dengan hal ini, diharapkan kesehatan dapat tetap terjaga karena badan dipaksa untuk tetap aktif bergerak.

Berita Rekomendasi

Apa gagasan utama paragraf di atas? 

Jawaban: Bersepeda dapat menjadi pilihan gaya hidup sehat. 

Baca juga: Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 12 Halaman 161 Kurikulum Merdeka: Menulis Artikel Kuliner Tradisional

Contoh Soal dan Jawaban

1. Sejumlah petani melon di Desa Kudu, Kecamatan Baki, Sukoharjo, mengalami gagal panen. Kerugian yang ditanggung petani melon di desa itu mencapai belasan juta rupiah. Salah seorang petani melon di Desa Kudu bernama Aman (50) mengemukakan bahwa kegagalan panen tersebut bukan merupakan kali pertama yang dialami oleh petani di desa setempat.

Gagasan utama penggalan paragraf tersebut adalah …

A. kerugian petani melon di Desa Kudu.
B. akibat dari gagal panen petani melon.
C. petani melon mengalami gagal panen.
D. petani melon sering mengalami gagal panen.

Jawaban: C

2. Wilayah yang dilalui garis khatulistiwa memiliki keistimewaan dibanding daerah yang jauh dari garis khatulistiwa. Keistimewaan tersebut antara lain adalah seluruh wilayah yang dilalui ekuator memiliki iklim tropis. Iklim tropis terletak antara 23 1/2° LU (lintang utara) dan 23 1/20 LS (lintang selatan) dan hampir 40 persen dari seluruh permukaan bumi.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas